Skolla Kenalkan Pembelajaran Teknologi Metaverse Pertama di Indonesia

Minggu, 21 Agustus 2022 - 03:20 WIB
loading...
A A A
“Dan ketika Skollaverse masuk, dimana Skollaverse menjawab dua tantangan sekaligus. Yang pertama adalah tantangan digital, dimana Metaverse ini akan memberikan kemampuan untuk semua warga Indonesia dalam kesetaraan mengakses phase digital yang sama. Tidak ada batasan-batasan, semua bisa masuk ke ruangan yang sama, bisa berinteraksi, bisa berkolaborasi menghidupkan nilai-nilai Pancasila secara digital melalui interaksi digital.” ujar Billy Mambrasar

Kedua, menurut Billy Mambrasar, Skollaverse dapat menjembatani keterbatasan akses pendidikan agar memiliki kualitas yang sama bagi masyarakat di daerah-daerah yang sulit dijangkau secara fisik, seperti NTT, Maluku, dan Papua.

“No one will never ever left behind dengan adanya Skollaverse ini. Semua memperoleh akses untuk pengetahuan, skills dan keterampilan-keterampilan yang sama dan ini merupakan kabar yang baik untuk kita semua” tambah Billy Mambrasar dalam penyampaiannya.

Di penghujung akhir acara, Kombespoll Skolla memberikan Live Class Metaverse kepada hadirin acara dengan topik pembelajarannya yaitu “Pendidikan Karakter Pancasila” yang dijelaskan oleh dua guru dari Skolla secara langsung di Skollaverse dengan menggunakan objek 3D dan pemaparan presentasi.

Acara ini didukung oleh Kitong Bisa Foundation, Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta, BAZNAS, Lembaga Pendidikan Insani Dompet Dhuafa, serta mitra strategis lainnya.

Kombespoll Skolla adalah komunitas belajar yang diinisiasi oleh Skolla bersama mitra yang memiliki perhatian pada dunia pendidikan, menghadirkan pengalaman belajar yang berkualitas di dunia Metaverse.

Seluruh kegiatan Kombespoll tidak dipungut biaya, sehingga seluruh siswa Indonesia dapat belajar di Metaverse secara gratis di Kombespoll Skolla dan mengikuti berbagai acara bermanfaat
(wbs)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1816 seconds (0.1#10.140)