5 Earphone dan Headphone Buatan Edifier Siap Manjakan Kuping Masyarakat Indonesia

Selasa, 15 November 2022 - 09:40 WIB
loading...
5 Earphone dan Headphone Buatan Edifier Siap Manjakan Kuping Masyarakat Indonesia
Edifier menawarkan lima produk earphone dan headphone berkualitas tinggi. Foto/DOK. PT Harman Indonesia.
A A A
JAKARTA - Edifier akhirnya datang juga ke Indonesia. Produk headphone dan earphone terkenal dari China itu dihadirkan oleh PT Harman Indonesia guna memanjakan kuping masyarakat Indonesia.

Tidak tanggung-tanggung PT Harman Indonesia membawa lima produk sekaligus. Kelimanya adalah TWS W240TN, Bluetooth Headphone WH500, Bluetooth Headphone W600BT, Bluetooth Headphone dengan Fitur ANC & Hires Audio W820NB dan TWS X2.

Saat ini TWS X2 telah lebih dulu diluncurkan di Indonesia dan langsung mendapat respons yang cukup bagus dari masyarakat. Kualitas produksi audio yang premium memang jadi ciri khas Edifier .

Didirikan pada tahun 1996 dan berkantor pusat di Beijing, China Tiongkok, Edifier memberikan pengalaman suara yang luar biasa melalui berbagai macam audio. Tidak hanya audio rumah tapi juga audio profesional, audio mobil, headphones, earphones, dan mikrofon untuk hiburan pribadi dan penggunaan profesional.

Seiring berkembangnya, Edifier telah menjadi salah satu Brand Audio ternama di lebih dari 70 negara dan memiliki lebih dari 3000 karyawan. "Selain itu Edifier telah memenangkan banyak penghargaan internasional, seperti "Red Dot Design Award", "CES Design and Engineering Award", "JIDPO Design award" (Japan Industrial Design Association Award), dan iF Design Award," tulis keterangan resmi PT Harman Indonesia.



5 Earphone dan Headphone Buatan Edifier Siap Manjakan Kuping Masyarakat Indonesia


Kelima produk yang dihadirkan Edifier di Indonesia memiliki banyak keunggulan. Misalnya TWS W240TN yang sudah dilengkapi oleh Coaxial Dual-Dynamic drivers dan juga active noise cancellation dengan ambient sound.

Menggunakan Bluetooth Versi 5.3 membuat TWS W240TN ini mempunyai koneksi yang lebih stabil dan hemat baterai hingga tujuh jam. Model ini juga dilengkapi dengan IP55 membuat tws ini tahan percikan air dan debu.

Lain lagi keunggulan yang ditawarkan WH500. Edifier WH500 adalah type On-Ear Headphones yang menggunakan Bluetooth versi 5.2 sehingga pengguna bisa menghubungkan headphones ini dengan 2 perangkat secara bersamaan.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2341 seconds (0.1#10.140)