PlayStation 5 Cocok Dimainkan dengan Monitor QHD ViewSonic Ini

Senin, 28 Desember 2020 - 15:05 WIB
ViewSonic mendukung tampilan QHD di PlayStation 5.
JAKARTA - Selain di TV layar lebar , konsol PlayStation 5 paling optimal dimainkan di monitor yang memang sudah mendukung resolusi dan refresh rate yang tinggi.

Nah, hal itu dijawab oleh ViewSonic lewat sederet monitor yang mendukung output resolusi 1440p serta resolusi 4K untuk para gamer.

Menurut ViewSonic, gamer PC dan konsol yang sudah menggunakan monitor QHD, mereka harus puas dengan resolusi 1080p tanpa solusi yang jelas untuk pengalaman bermain berkualitas tinggi sesuai kemampuan perangkat keras miliknya.



ViewSonic VX2705-2KPC-mhd memiliki kecepatan refresh 144Hz dan panel SuperClear IPS. Refresh rate 144Hz yang tinggi memberikan kejernihan saat bergerak sementara AMD FreeSync remium, secara virtual menghilangkan screen tearing dan stuttering untuk pengalaman gaming yang lancar.



Monitor tersebut juga dilengkapi dengan preset ViewMode eksklusif dari ViewSonic, yang menawarkan mode permainan yang dapat disesuaikan pengguna, termasuk pengaturan game FPS, RTS dan MOBA.
(dan)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More