Jangan Tertipu, Ini Cara Mudah Cek Foto Asli atau Editan 

Kamis, 17 Agustus 2023 - 19:35 WIB
loading...
Jangan Tertipu, Ini Cara Mudah Cek Foto Asli atau Editan 
Foto editan bisa diidentifikasi dari sisa-sisa objek yang dihapus, seperti potongan tangan di bahu wanita. (Foto: Makeus.com)
A A A
JAKARTA - Dunia maya penuh dengan kepalsuan alias hoaks. Tidak perlu ilmu khusus, ini cara mudah untuk mengecek foto asli atau editan.

Aplikasi penyuntingan atau edit foto dapat diakses secara mudah. Bahkan, dari smartphone, proses penyuntingan bisa dilakukan.

Awalnya, kehadiran teknologi ini untuk memudahkan pengguna membagikan hasil jepretan ke sosial media. Namun, belakangan sering disalahgunakan. Terbukti, di dunia maya banyak bertebaran foto- foto hoaks hasil editan disertai narasi menyesatkan.

Nah, tak ada salahnya melakukan pencegahan dengan bekal pengetahuan cara cek foto asli atau editan. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ulasannya, Kamis (17/8/2023).



Cara Cek Foto Asli atau Editan

1. Cek dengan Google Lens

Cara cek foto asli atau editan bisa memanfaatkan aplikasi Google Lens di smartphone. Pertama unduh dan buka aplikasinya. Arahkan kamera ke foto yang diduga hoaks atau unggah dari galeri apabila gambar sudah disimpan.

Dari situ, Google Lens akan memberikan referensi hasil pencarian yang mirip foto tersebut. Tinggal klik dan baca informasinya untuk menentukan foto tersebut asli atau tidak.

2. Cek dengan Reverse Image di Google

Cara cek foto asli atau editan juga bisa dengan memanfaatkan Google Reverse Image. Langkahnya nyaris sama dengan menggunakan Google Lens.

Pertama, buka https://images.google.com dari browser PC atau laptop

Klik ikon kamera di kolom pencarian

Pilih “Upload an image” dan pilih foto dari galeri atau memori laptop. Google akan menyajikan hasil pencarian gambar serupa dan tautan informasi terkait foto tersebut

3. Cek dengan Ekstensi di Browser

Cara cek foto asli atau editan berikutnya bisa menggunakan ekstensi di browser. Cara ini dilakukan dengan menginstal aplikasi RevEye. Berikut langkahnya,

Ketik RevEye di kolom pencarian Chrome Web Store. Klik menu “add to Chrome”. Lalu, klik “Add to extension”

Setelah RevEye terpasang, klik kanan pada gambar yang muncul di internet

Di menu yang muncul, klik Reverse Image Search dan lanjutkan dengan memilih mesin pencarian, misalnya Google.

Hasilnya, browser internet akan membuka tab baru dan menampilkan informasi terkait foto yang kita cek keasliannya.

Selain memanfaatkan fasilitas-fasilitas di atas, cara cek foto asli atau editan juga bisa dilakukan secara manual karena tidak ada hasil rekayasa yang sempurna.



Untuk mengenali ciri-ciri foto hasil editan, cukup amati hal-hal berikut ini:

1. Tepi Foto

Foto yang diedit biasanya meninggalkan jejak berupa tepi bergerigi di sekitar subyek atau sebaliknya tepiannya terlalu halus. Hal ini biasanya terjadi saat obyek yang rumit dipotong, seperti rambut atau bulu. Tidak semua bagian dapat dipotong sehingga menghasilkan tepian halus yang tidak wajar.

2. Teks Terbalik

Terkadang orang mengubah posisi gambar di foto tanpa memikirkan teks yang ada di latar belakang atau posisi lain. Biasanya kesalahan ini dilakukan oleh pemula, tapi tak ada salahnya melakukan pengecekan semacam ini karena para ahli pun kadang berbuat kesalahan sepele.

3. Cek Bayangan

Bayangan dalam obyek seringkali mengungkap bahwa foto telah dimanipulasi. Kadang ada bayangan yang hilang atau bentuknya tak sesuai obyek foto. Kesalahan semacam ini kerap dilakukan pemula atau orang yang kurang teliti.

4. Pantulan Cahaya dan Benda

Cari obtek dan cermin berkilau di foto atau gambar apa pun yang dicurigai telah diedit. Seringkali, orang yang memanipulasi foto lupa memperhitungkan pantulan cahaya atau benda yang seharusnya tercermin secara alami.

5. Perspektif Buruk

Jika obyek yang dipotret dari sudut rendah dimasukkan ke gambar yang diambil dari sudut yang lebih tinggi, maka akan terlihat salah karena seringkali muncul gambar objek yang tidak masuk akal.

6. Cari Sisa-Sisa Obyek yang Dihapus

Orang terkadang ingin menghapus gambar seseorang atau benda saat foto bersama. Namun, kadang-kadang ada yang tertinggal, bagian tubuh yang terpotong, bayangan atau hal lain. Jika ada, maka dapat dipastikan foto tersebut hasil editan.

7. Cari Tanda Kloning

Photoshop memberi kemudahan untuk menyalin satu bagian foto ke bagian lain alias kloning. Fitur ini memungkinkan membuat kerumunan terlihat lebih besar dalam foto atau mengisi ruang kosong setelah memotong sesuatu. Jika ada indikasi kloning maka kemungkinan besar foto tersebut hasil editan.

8. Zoom In

Keanehan saat memanipulasi gambar terkadang tampak saat kita melihat lebih detail dari foto yang diperbesar. Apa yang tampak asli pada ukuran tampilan normal ternyata tampak palsu saat dilihat dari dekat.

9. Pencahayaan Tidak Konsisten

Pencahayaan umumnya berasal dari arah yang konsisten, kecuali ada lebih dari satu sumber cahaya. Jika sekelompok orang atau objek berdekatan satu sama lain tetapi memiliki area terang dan gelap di sisi yang berbeda, foto tersebut kemungkinan telah dimanipulasi.
(msf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0997 seconds (0.1#10.140)