Pameran Teknologi Buatan China Resmi Digelar di Indonesia

Kamis, 23 November 2023 - 11:04 WIB
Melihat trend dan kebutuhan dari buyers dan exhibitors, Pameran ini mencakup 9 (sembilan) sektor industry secara bersamaan, diantaranya : Textile & Garment, Mesin & Peralatan Industri (Printing, Plastic & Packaging, Food Processing Equipment, Fastener, Logistic, Compressor, Power Transmission & Control Technology, Measuring Instruments), Peralatan Rumah Tangga,

Consumer Electronics, Home & Giftware, Building & Decoration, Mom & Baby, New Energy & Electricity, Smart Transportation.

Selain itu, Pameran ini mengadopsi inovasi berbasis digital dengan tema “Digital Exhibition” yang memanfaatkan keunggulan dan sumber daya dalam 4 (empat) aspek digital, spesial, platform, dan internasional.

'' Hal ini bertujuan untuk membangun berbagai cara dan memberdayakan “Made in China” untuk merambah pasar internasional, menjadikan pameran lebih efisien dan perdagangan menjadi lebih mudah," tuturGalvin Fang CEO Meorient dalam keterangan persnya di Jakarta (23/11/2023).

Pada saat yang bersamaan, Pameran China (Indonesia) Smart Transportation and Energy Industry Exhibition juga dibuka pada 23 November 2023.

Pameran ini diselenggarakan oleh China Council for the Promotion of International Trade (CCPIT) bekerja sama dengan Meorient International Exhibition Co. Ltd.

Pameran ini diikuti oleh 38 (tiga puluh delapan) Perusahaan dari China seperti Wuling, Great Wall, Dongfeng, Chery, & Xiaolan Quick Charge dengan fokus pada Electric Vehicle, Intelligent Logistics Warehousing, New Energy Storage Batteries and Equipment, Urban Traffic Management, and Charging Management.

Pameran ini diselenggarakan untuk memperluas pasar Indonesia dan Asia Tenggara, menampilkan teknologi terkini di bidang Smart Transportation & Energy Industry, dan mendorong kerjasama dan pembangunan dalam industri Electric Vehicle dan Smart Transportation di Indonesia.

Pada saat yang sama, pameran ini juga menyelenggarakan Forum B2B Matchmaking Renewable Energy & Electricity serta China-Indonesia EV Car Corporation Forum untuk mempererat kerjasama di antara sektor industri yang sedang berkembang, serta mendorong pembangunan bersama, dan memberikan kontribusi pada pembangunan ekonomi dan sosial kedua negara
(wbs)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More