Pindah Kantor ke Singapura, Epson Memperkenalkan PaperLab Revolusioner

Rabu, 08 September 2021 - 16:40 WIB
loading...
Pindah Kantor ke Singapura,...
Salah satu robot buatan Epson yang berada diproses produksi. FOTO/ IST
A A A
Epson Asia Tenggara secara resmi merayakan perpindahan kantor pusat regional baru di Alexandra TechnoPark, Singapura, melalui acara peluncuran hybrid. Kantor pusat regional baru Epson Asia Tenggara ini memiliki dua Pusat Solusi baru yang memungkinkan mitra dan pelanggan dari seluruh wilayah dapat menemukan produk dan solusi baik untuk bisnis dan lingkungan.

Hal ini termasuk inovasi berkelanjutan Epson dalam pencetakan, pencitraan visual dan robotika, serta Epson PaperLab, sistem pembuatan kertas kantor proses kering pertama di dunia. Baca Juga: Epsondengan National Geographic untuk meningkatkan kesadaran publik tentang perubahan iklim, khususnya bagaimana pencairan lapisan es di Kutub Utara yang mempengaruhi seluruh planet dan bagaimana memilih teknologi berkelanjutan dapat meminimalkan dampak terhadap lingkungan kita. Beliau juga menambahkan,

“Saat kami bergerak maju dalam perjalanan menuju masyarakat rendah karbon, kami ingin menginspirasi, mendidik, dan memotivasi bisnis di seluruh Asia Tenggara untuk beroperasi secara lebih berkelanjutan dengan bekerja sama dengan kantor Epson lokal kami yang lain di seluruh kawasan Asia Tenggara,” tambahnya.

PaperLab Epson yang revolusioner, tonggak penting dalam perjalanan Epson untuk mempromosikan ekonomi sirkular.

PaperLab adalah sistem pembuatan kertas berbasis kantor yang menggunakan Teknologi Serat Kering khas Epson, yang berarti tidak menggunakan air selama proses berlangsung, tidak seperti metode daur ulang kertas tradisional.

PaperLab dapat dilihat di Pusat Solusi Perusahaan Epson yang baru di Singapura, PaperLab memungkinkan bisnis mengurangi dampak lingkungan dengan mendaur ulang kertas bekas. Hal ini juga dapat meningkatkan dan memberi nilai tambah pada kertas baru dengan menyesuaikan hasil dalam hal ketebalan, ukuran dan warna. Terakhir, karena prosesnya melibatkan 3 tahap: defibrating, binding, dan forming, proses ini dapat menghancurkan dokumen rahasia dengan aman.

PaperLab akan tersedia di Singapura tahun ini dan selanjutnya akan diluncurkan di Indonesia, Malaysia, Filipina, dan Thailand.

Selain PaperLab, Pusat Solusi di Alexandra TechnoPark menampung rangkaian lengkap produk B2B Epson termasuk lini bisnis printer inkjet, pemindai, solusi titik penjualan (POS), proyektor, dan printer format besar untuk label industri, fotografi, papan nama, dan pencetakan tekstil.

“Sebuah tanggung jawab penting bagi Epson untuk menjadi salah satu pemain industri terkemuka yang dapat membantu mengantarkan transformasi tepat waktu dan penting bagi bisnis melalui teknologi inovatif kami,” kata Ishii Hidemasa, Managing Director of Epson Indonesia.

Dengan perpindahan kantor pusat baru Epson Asia Tenggara dan kedatangan PaperLab di Singapura, Epson memperkuat kampanyenya dalam mengajak mitra dan pelanggan tentang solusi berkelanjutan sebagai jalan menuju komunitas yang lebih hijau dan lebih sadar lingkungan di seluruh wilayah Asia Tenggara.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Greenlab Luncurkan GISIS,...
Greenlab Luncurkan GISIS, Sistem Manajemen Laboratorium Terintegrasi Pertama
Jangan Salah, 6 Cara...
Jangan Salah, 6 Cara Mengetahui Printer yang Cocok untuk Kebutuhan Anda
Tampil di SPE 2024,...
Tampil di SPE 2024, Laysander Hadirkan Solusi Bisnis Digital Printing dan Sablon
Cara Reset Printer Epson...
Cara Reset Printer Epson L31, Jangan Sampai Salah Langkah!
Ketahui Cara Head Cleaning...
Ketahui Cara Head Cleaning di Printer yang Benar
Pengguna Printer Rumahan...
Pengguna Printer Rumahan Meningkat, Epson Tambah Fitur Menarik di Printer EcoTank
Alumni HUB.ID Peroleh...
Alumni HUB.ID Peroleh Pendanaan Hingga Rp60 Miliar
Ini Manfaat Mengganti...
Ini Manfaat Mengganti Printer Laser ke Inkjet, Yuk Cermati
Ini Pentingnya Spirit...
Ini Pentingnya Spirit Kolaborasi dalam Edukasi Inovasi Teknologi
Rekomendasi
Ahok Minta Mantan Dirut...
Ahok Minta Mantan Dirut Lainnya Dipanggil Terkait Kasus Korupsi Pertamina
Ketua Komisi VI DPR...
Ketua Komisi VI DPR Harap Ramadan Jadi Momentum Perbaikan Pertamina
Diduga Bermotif Politik,...
Diduga Bermotif Politik, Israel Kirim Bantuan Kemanusiaan ke Komunitas Druze di Suriah
Berita Terkini
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
3 jam yang lalu
Pantai di Iran Tiba-tiba...
Pantai di Iran Tiba-tiba Berubah Warna Menjadi Merah Darah
6 jam yang lalu
Indonesia Hapus 1,3...
Indonesia Hapus 1,3 Juta Konten Berbahaya Terkait Pornografi dan Judi Online
9 jam yang lalu
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
10 jam yang lalu
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
15 jam yang lalu
4 Cara Menghapus Aplikasi...
4 Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Realme Anti Ribet
16 jam yang lalu
Infografis
HGU 100 Tahun Dipermasalahkan,...
HGU 100 Tahun Dipermasalahkan, UU IKN Digugat Warga Dayak ke MK
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved