Urban Republic Bawa Gaya Hidup Internet of Things ke Kota Bekasi dan Medan

Senin, 05 April 2021 - 09:45 WIB
loading...
Urban Republic Bawa...
Urban Republic mendekatkan diri ke pelanggan di kota Bekasi dan Medan. Foto: dok Erajaya
A A A
JAKARTA - Masyarakat Indonesia semakin terbiasa dengan gaya hidup digital, terutama Internet of Things. Itu, yang membuat Urban Republic (UR), merek ritel dari PT Sinar Eka Selaras, anak perusahaan Erajaya Group, terus melebarkan sayap ke dua kota baru. Yakni Bekasi dan Medan.

Mereka membuka 2 (dua) outlet terbaru secara serentak. Berlokasi di Summarecon Mall Bekasi Lantai 2 Unit 2F, merupakan outlet UR ke-10 yang berada di wilayah Jabodetabek.


Sedangkan outlet UR yang berlokasi di Mall Centre Point Lantai LG No. 37 merupakan outlet pertama yang berada di luar Jabodetabek, dan pertama di luar pulau Jawa, serta pertama di kota Medan, Sumatera Utara.

Ekspansi jaringan ritel ini juga dilakukan dalam rangka memperkuat lini bisnis IoT dan ekosistem teknologi informasi.

Urban Republic Bawa Gaya Hidup Internet of Things ke Kota Bekasi dan Medan

Toko UR adalah sebuah gadget dan lifestyle store di mana konsumen bisa mendapatkan produk IoT, aksesoris, gaming, wearables, smart home terkini untuk meningkatkan produktifitas dan efisiensi dalam kehidupannya.

Staff berpengalaman dan knowledgeable diklaim dapat memberi eksperiens berbelanja berkesann serta membantu konsumen membeli produk yang dibutuhkan.

“UR membawa konsep jaringan ritel yang menyediakan gadget terkini dengan teknologi terbaru dan mengutamakan pengalaman berbelanja di lokasi di pusat kota atau dekat pusat kegiatan urban,” ungkap Djohan Sutanto, Direktur Erajaya Group.



“Semua toko kami menghadirkan produk yang dapat di pegang, dicoba, di-test secara langsung, dengan dipandu oleh staf yang telah mendapatkan training mendalam untuk memberikan penjelasan produk dan keunggulannya dengan akurat dan layanan customer service yang prima,” tambahnya.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.6860 seconds (0.1#10.24)