Bak Sutradara, Ini Fungsi Director’s View di Kamera Samsung Galaxy S21 Ultra 5G

Selasa, 02 Februari 2021 - 19:56 WIB
loading...
Bak Sutradara, Ini Fungsi Director’s View di Kamera Samsung Galaxy S21 Ultra 5G
Director’s View di Samsung Galaxy S21 Ultra 5G memungkinkan pengguna memilih lensa tertentu dalam merekam video sehingga tidak ada momen yang terlewatkan. Foto: sindonews/danang arradian
A A A
JAKARTA - Samsung Galaxy S21 Ultra 5G tidak sekadar dirancang sebagai smartphone yang bisa merekam video dengan kualitas sangat baik. Fitur seperti Director’s View menunjukkan kelas ponsel ini sebagai perangkat untuk merekam konten video secara profesional.

Faktanya, popularitas format video saat ini jauh lebih tinggi dibanding masa-masa sebelumnya. Karena siapapun sekarang bisa membuat video dengan baik hanya lewat ponselnya, dan membagikannya ke beragam platform yang sesuai. Mulai Instagram, YouTube, Tiktok, dan lainnya.



Bak Sutradara, Ini Fungsi Director’s View di Kamera Samsung Galaxy S21 Ultra 5G

Maka Samsung merancang Galaxy S21 Ultra 5G dengan satu tujuan: menjadi perangkat terbaik saat konsumen ingin fokus merekam video lewat ponsel. Bahkan, video yang fungsinya benar-benar untuk kebutuhan profesional.

Salah satunya, lewat fitur yang disebut Director’s View. Fungsinya sederhana. Yakni, memungkinkan pengguna memilih mode pengambilan video yang terbaik. Sehingga cerita atau narasi tersampaikan dengan dukungan visual yang optimal. Nah, apa saja yang bisa dilakukan Director’s View di Samsung Galaxy S21 Ultra 5G?

Product Marketing Manager, Samsung Mobile, Samsung Electronics Indonesia Taufiqul Furqan mengatakan, pihaknya mendapat respons positif dari kehadiran fitur Director’s View. ”Teknologi pemrosesan dan sistem kamera baru sangat berguna bagi konsumen dan menunjang mereka untuk merekam video berkualitas tinggi,” ujarnya.

Bak Sutradara, Ini Fungsi Director’s View di Kamera Samsung Galaxy S21 Ultra 5G

Samsung Galaxy S21 Ultra 5G hadir sebagai perangkat yang didesain khusus untuk mereka yang tech-savvy dan perfeksionis.

Memilih Sudut Pengambilan Gambar
Bak Sutradara, Ini Fungsi Director’s View di Kamera Samsung Galaxy S21 Ultra 5G

Fungsi utama Director’s View adalah memudahkan pengguna Samsung Galaxy S21 Ultra 5G untuk untuk menentukan lensa mana yang digunakan merekam video. Apakah lensa tele, wide, atau ultra wide. Semuanya ditampilkan simultan dalam layar, sehingga lebih mudah memilih angle yang cocok.

Live Thumbnails
Keunikan Director’s View adalah kehadiran Live Thumbnails yang menampilkan footage dari setiap lensa. Content creator bisa leluasa meninjau mana tampilan lensa yang terbaik, lalu memilihnya dengan satu sentuhan. Beralih dari satu tampilan lensa lainnya cukup dengan sekali tap.

Vlogger Mode
Bak Sutradara, Ini Fungsi Director’s View di Kamera Samsung Galaxy S21 Ultra 5G

Vlogger Mode memungkinkan creator merekam video menggunakan kamera belakang dan depan secara simultan. Ini cocok sekali misalnya saat melakukan review sesuatu atau membuat video reaksi. Posisi vlogger mode berasal dari kamera depan di sebelah kiri, sehingga pandangan pelanggan dalam merekam video tidak akan terganggu.

Kualitas Kamera
Bak Sutradara, Ini Fungsi Director’s View di Kamera Samsung Galaxy S21 Ultra 5G

Tentu saja, Director’s View akan mengoptimalkan fitur andalan Samsung Galaxy S21 Ultra 5G. Yakni, quad-camera (ultra-wide, wide, dan dual tele- lens) yang dilengkapi sensor pro 108MP serta dukungan performa dari Exynos 2100 yang 30% lebih cepat dan 10% lebih hemat daya dari Exynos generasi sebelumnya.

Samsung Galaxy S21 Ultra 5G juga mampu menjalankan Image Signal Processor (ISP) yang mampu memproses video yang diambil oleh empat lensa di saat yang sama, yakni tiga lensa di belakang dan satu lensa di depan.



Cara Akses
Bak Sutradara, Ini Fungsi Director’s View di Kamera Samsung Galaxy S21 Ultra 5G

Fitur Director’s View sendiri bisa diakses di tab More di aplikasi Kamera bersama mode-mode pengambilan gambar lainnya. Bisa juga dengan menciptakan shortcut yang memunculkan fitur Director’s View langsung di bagian atas shutter.

Sehingga bisa digunakan seperti layaknya memilih opsi foto atau video pada aplikasi Kamera. Tidak perlu mengakses tab More terlebih dulu untuk menggunakan fitur tersebut.

Tetap Hemat Baterai
Ternyata memang aktivitas pemrosesan video yang dilakukan oleh tiap-tiap lensa secara simultan butuh kegiatan komputasi sangat besar. Yang dilakukan Samsung adalah mengoptimalkan penggunaan fitur Director’s View agar hasil pengambilan video tetap maksimal tanpa menghabiskan baterai 5.000 mAh Samsung Galaxy S21 Ultra 5G.

Caranya, dengan merancang Live Thumbnails yang menjadi bagian utama dari fitur Director’s View agar tersembunyi dari layar saat tidak digunakan oleh pengguna dalam waktu tertentu.

Samsung menetapkan harga resmi Galaxy S21 5G mulai Rp. 12.999.000, Galaxy S21+ 5G mulai Rp. 15.999.000, Galaxy S21 Ultra 5G mulai Rp 18.999.000. Mulai 29 Januari - 14 Februari 2021, Samsung menyelenggarakan online Consumer Launch Galaxy S21+ 5G dan Galaxy S21 Ultra 5G di Samsung E-Store, Blibli, Eraspace, Lazada, Shopee, Tokopedia dan JD ID dengan berbagai promo.
(dan)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3407 seconds (0.1#10.140)