Dibanderol Rp9 Jutaan, Berikut 6 Keunggulan Huawei MateBook D15

Minggu, 05 September 2021 - 19:05 WIB
Huawei MateBook D15 dijual Rp9 juta dengan penawaran khusus hingga 12 September 2021. Foto: dok Huawei Indonesia
JAKARTA - Para vendor laptop bersaing untuk merilis laptop yang memiliki perbandingan harga dan spesifikasi terbaik. Salah satunya, Huawei MateBook D15.

Bisa dibilang laptop dengan banderol dibawah Rp10 juta memiliki porsi pengguna terbesar. Tapi, pertanyaannya laptop mana yang memiliki value terbaik?

Huawei, mencoba menantang dominasi pabrikan seperti Asus, HP, Acer, hingga Dell lewat Huawei MateBook D15. Klaimnya, laptop tersebut menawarkan banyak keunggulan. Nah, berikut beberapa keistimewaannya:



1. Layar Besar 15 Inci



Laptop 15 inci otomatis tidak praktis dibawa-bawa. Karena lebih berat. Tapi, dampaknya pengguna mendapatkan layar lebih besar dan nyaman untuk bekerja atau mengakses hiburan. Jika kegiatan lebih banyak dilakukan di rumah, maka laptop 15 inci jadi pilihan terbaik.

MateBook D15 dilengkapi layar anti-glare IPS 1080P. Panel IPS 16:9 15,6 inci sudah mendukung resolusi Full HD (1920×1080) dan sudut bukaan maksimum 178 derajat. Panel MateBook D 15 diklaim sudah disertifikasi TÜV Rheinland untuk emisi cahaya biru, lebih nyaman di mata.

2. Portabilitas

MateBook D15 terbilang cukup ringkas. Sebab, tebalnya hanya 16,9 mm. Bezelnya tipis, menghasilkan rasio screen-to-body 87 persen.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More