Teknologi Streamer di Air Purifier Daikin Bisa Lumpuhkan Varian Omicron

Kamis, 24 Februari 2022 - 20:26 WIB
loading...
Teknologi Streamer di...
Tingkat efektivitas menonaktifkan varian Omicron di air purifier Daikin mencapai 99,9%. Foto: dok Daikin Indonesia
A A A
JAKARTA - Daikin Industries mengklaim teknologi Streamer miliknya bisa menonaktifkan Coronavirus varian Omicron. Hal tersebut didasarkan pada kerjasama riset antara Daikin dengan Osaka University yang menunjukkan tingkat efektivitas menonaktifkan varian Omicron hingga 99,9%.

Penelitiannya melibatkan Profesor Tatsuo Shioda dan Asisten Profesor Tadahiro Sasaki dari Department of Virus Infestions, Research Institute for Microbial Diseases, Osaka University pada Januari 2022.

Metode penelitian menggunakan TCID50 yang membandingkan dua kondisi, salah satunya menggunakan perangkat yang melepaskan debit Streamer. Hasil penelitian itu menunjukkan penonaktifkan strain Omicron mencapai 99,9% pada objek penelitian setelah dua jam perlakuan pelepasan Streamer.

Sebagai catatan, hasil ini dibawah kondisi pengujian laboratorium dan tidak mewakili efektivitas perangkat dengan Streamer serta penggunaan dalam lingkungan sebenarnya.

Dikembangkan Sejak 2004
Teknologi Streamer dikembangkan Daikin sejak 2004. Diciptakan sebagai upaya perusahaan melakukan dekomposisi oksidatif zat berbahaya.

Cara kerjanya melalui pelepasan plasma secara sabil yang menghasilkan elektron berkecepatan tinggi. Kemampuan ini memungkinkan pelepasan Streamer untuk menguraikan virus, bau, bakteri dan polutan udara dalam ruangan seperti formaldehyde.

Sebelumnya, Streamer juga terbukti efektif menonaktifkan virus influenza yang sangat virulen (tipe A H5N1) dan dengan virulen lemah (tipe A H1N1), norovirus tikus, strain konvensional dan mutan dari novel coronavirus (SARS-CoV2).



Air Purifier
Di Indonesia, Daikin menyematkan teknologi Streamer pada perangkat Air Purifier. Tiga model terbaru yang menggunakan Streamer, antara lain MCK55TVM, MC55UVM, dan MC40UVM.

MCK55TVM dirancang untuk luas ruang 41 meter persegi dengan tambahan fungsi kelembapan. MC55UVM untuk ruang dengan luas 41 meter persegi, dan MC40UVM untuk luas ruang 31 meter persegi.

”Keberadaan filter HEPA elektrostatis menjadi kelengkapan standar Air Purifier Daikin,” ujar Yuli Francisco, National Sales Manager PT Daikin Airconditioning Indonesia.

Kelengkapan filter High Efficiency Particulate Air yang biasa disebut HEPA filter sebagai standar ini, menurutnya, sejalan dengan Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 15 Tahun 2021 tentang PPKM Darurat COVID-19 Wilayah Jawa-Bali yang menyarankan penggunaan air purifier dengan filter HEPA.

”Selain kerja pembersihan, Streamer pada air purifier DAIKIN membuat biaya yang dikeluarkan penggunanya untuk penggantian filter menjadi cenderung lebih rendah berkat usia pakainya yang lama,” ujar Yuli lagi.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Meski Mahal, AC Central...
Meski Mahal, AC Central Jadi Tren Baru untuk Pemilik Rumah Mewah
Daikin Bikin Showroom...
Daikin Bikin Showroom AC Premium, Bisa Menyesuaikan Estetika Rumah
Kasus Omicron Meroket,...
Kasus Omicron Meroket, Kementerian Kominfo Batasi Kerja di Kantor
Waspada Omicron! Polytron...
Waspada Omicron! Polytron Hadirkan Air Purifier dan Masker Penangkal Virus
Kasus Covid-19 Meningkat,...
Kasus Covid-19 Meningkat, CES 2022 Ditutup Sehari Lebih Cepat
Antisipasi Omicron,...
Antisipasi Omicron, Pergi ke Jepang Kini Wajib Pakai Visit Japan Web
Omicron Menyerang, Karyawan...
Omicron Menyerang, Karyawan Apple Wajib WFH dan Dapat Bonus Rp14 Juta
Kasus Covid-19 Omicron...
Kasus Covid-19 Omicron Meningkat, Apple Tutup Lagi Beberapa Toko Ritel
Waspada Omicron, Pengunjung...
Waspada Omicron, Pengunjung Apple Store Kembali Wajib Gunakan Masker
Rekomendasi
Perpusnas dan Kemendikti...
Perpusnas dan Kemendikti Permudah Peneliti Mengakses Jurnal Elektronik
Daftar Kapolda se-Indonesia...
Daftar Kapolda se-Indonesia setelah Mutasi Besar-besaran Maret 2025, Ini Nama-namanya
Ketua Komisi VI DPR...
Ketua Komisi VI DPR Harap Ramadan Jadi Momentum Perbaikan Pertamina
Berita Terkini
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
3 jam yang lalu
Pantai di Iran Tiba-tiba...
Pantai di Iran Tiba-tiba Berubah Warna Menjadi Merah Darah
7 jam yang lalu
Indonesia Hapus 1,3...
Indonesia Hapus 1,3 Juta Konten Berbahaya Terkait Pornografi dan Judi Online
9 jam yang lalu
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
11 jam yang lalu
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
15 jam yang lalu
4 Cara Menghapus Aplikasi...
4 Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Realme Anti Ribet
17 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved