Jemput Bola, Smartfren Bagi-Bagi Kartu Perdana Gratis dengan Bonus Kuota 672 GB

Selasa, 23 Maret 2021 - 11:40 WIB
loading...
Jemput Bola, Smartfren...
CEO Smartfren Djoko Tata Ibrahim menunjukkan kartu perdana gratis yang bisa di dapat di sejumlah toko elektronik. Foto: dok Smartfren
A A A
JAKARTA - Bekerja sama dengan distributor gadget terbaik di Indonesia, Smartfren kini menyediakan kartu perdana edisi khusus Telering, SentraPonsel, Toko PDA, Selular Shop, Oke Shop, dan Point2000.

Smartfren jemput bola. Untuk mendapatkan pelanggan baru , mereka langsung mendatangi pelanggan yang baru saja membeli ponsel.



Caranya, dengan menggamit sejumlah toko elektronik yang sangat populer di Indonesia. Mulai Telering, SentraPonsel, Toko PDA, Selular Shop, Oke Shop, dan Point2000.
Setiap pembeli ponsel tipe apapun, otomatis akan mendapat kartu perdana Smartfren. Di dalamnya sudah ada bonus kuota total 672 GB selama dua tahun.

Cara ini dianggap Smartfren efektif untuk mendapatkan pelanggan baru.

Deputy CEO Smartfren Djoko Tata Ibrahim berharap, bonus kuota yang diberikan dapat menarik pelanggan untuk menggunakan Smartfren . ”Dan tentu saja kuota tersebut dapat dipakai untuk streaming video, kokreasi konten digital, atau memulai bisnis online,” ujarnya.

Setelah mendapat kartunya, pelanggan dapat langsung mengaktifkan kartu perdana untuk bisa menikmati manfaatnya.

Selanjutnya setiap melakukan isi ulang pulsa minimal Rp50.000, pelanggan akan mendapat bonus kuota data sebesar 28 GB (kuota 24 jam 2 GB, chat 5 GB, kuota malam 21 GB).

Bonus ini diperoleh tanpa memotong pulsa, dan diberikan satu kali setiap bulan selama 24 bulan. Sehingga total bonus yang diperoleh mencapai 672 GB.

Jika butuh kuota data lebih besar, ada pilihan paket volume based mulai Rp10.000 dengan total kuota 20 GB (kuota 24 jam 1,25 GB, chat 1 GB, dan kuota malam 1,75 GB).



Selain itu, pelanggan juga mendapat manfaat lain berupa bebas ganti nomor Smartfren sesuai keinginan melalui aplikasi MySmartfren (selama nomor yang diinginkan tersedia) dan gratis telepon berkualitas HD ke sesama Smartfren.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1889 seconds (0.1#10.24)