Tren Smart Lighting 2024: Pintu Masuk Generasi Muda ke Ekosistem Smarthome

Selasa, 12 November 2024 - 12:28 WIB
loading...
Tren Smart Lighting...
Tren smart lighting di Indonesia pada tahun 2024 diperkirakan akan terus meningkat, didorong oleh adopsi teknologi yang tinggi di kalangan generasi muda dan harga yang semakin terjangkau. Foto: Signify Indonesia
A A A
JAKARTA - Smart lighting kian populer di Indonesia, terutama di kalangan generasi muda. Harga yang semakin terjangkau menjadikannya pilihan menarik untuk meningkatkan kenyamanan dan menjajaki ekosistem smarthome.

Menurut Statista (2023), pasar smart lighting global diproyeksikan mencapai USD25,8 miliar pada 2027, naik dari USD11,3 miliar di 2021.

Laporan ResearchAndMarkets menyebut bahwa integrasi smart lighting dengan Artificial Intelligence (AI) dan Internet of Things (IoT) menjadi tren utama.

Burhan Noor Sahid, Marketing Manager Consumer, Signify Commercial Indonesia menyebut ada beberapa hal yang membuat pertumbuhan pasar smart lighting sangat tinggi, termasuk di Indonesia.

Pertama, karena adopsi smartphone yang tinggi. “Smartphone menjadi pusat kendali smart lighting, memudahkan penggunaan dan personalisasi,” ungkapnya.

Kedua, harga semakin terjangkau. “Produk smart lighting semakin beragam dengan harga yang lebih kompetitif,” beber Burhan. Terakhir adalah meningkatnya kesadaran akan smarthome. “Generasi muda tertarik dengan konsep rumah pintar yang modern dan efisien,” ungkap Burhan.

Smart Lighting Jadi Pintu Masuk ke Smart Home di Indonesia
Tren Smart Lighting 2024: Pintu Masuk Generasi Muda ke Ekosistem Smarthome

Smart lighting tidak hanya meningkatkan kenyamanan, tetapi juga menjadi pintu masuk bagi generasi muda untuk menikmati berbagai manfaat ekosistem smarthome. Foto: Sindonews/Danang Arradian

Memang belum ada data spesifik tentang pasar smart lighting di Indonesia. Namun, Burhan menyebut bahwa peningkatan penjualan smart home device secara umum mengindikasikan tren positif.

Ini bisa dilihat juga dari tingginya penjualan smart lighting di platform e-commerce seperti Tokopedia, Shopee, dan Lazada yang menunjukkan peningkatan.

Burhan menyebut bahwa smart lighting sering menjadi langkah awal bagi generasi muda untuk mengadopsi smarthome. “Kemudahan penggunaan dan harga terjangkau menjadikannya pilihan yang menarik,” ungkapnya.

Tren Smart Lighting 2024: Pintu Masuk Generasi Muda ke Ekosistem Smarthome

Principal Lighting Designer Artmosphere Lighting Design Thomas Agung Jonathan (tengah) danMarketing Manager Consumer Signify Commercial Indonesia Burhan Noor Sahid (kiri). Foto: Sindonews/Danang Arradian
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kolaborasikan AI dan...
Kolaborasikan AI dan Kenyamanan, Orpin Smart Home Dibuka di Grand Metropolitan Bekasi
Smart Lighting: Rahasia...
Smart Lighting: Rahasia Rumah Estetik ala Generasi Muda
Signify: Lampu LED Hemat...
Signify: Lampu LED Hemat Energi dan Terjangkau Bakal Jadi Tren di 2024
Signify Ungkap 3 Tren...
Signify Ungkap 3 Tren Lampu LED yang Paling Dicari Konsumen Online Sepanjang 2023
Apa Itu Smart Home?...
Apa Itu Smart Home? Simak Penjelasan dan Kelebihannya
Revolusi Industri 4.0...
Revolusi Industri 4.0 Akan Dongkrak Penggunaan Teknologi AI
Kerepotan Buat Fitur...
Kerepotan Buat Fitur Lebih Canggih, Produksi Google Nest Dihentikan
Hannochs Percaya Diri...
Hannochs Percaya Diri Jual Lampu Pintar Hanya Rp100 Ribuan
Kohler Luncurkan Jamban...
Kohler Luncurkan Jamban Pintar Seharga Toyota Agya
Rekomendasi
Brigade Al-Qassam Gelar...
Brigade Al-Qassam Gelar Operasi Pertama, Israel Bunuh 1.000 Orang Sejak Perang Kembali Pecah
Anggota Parlemen Iran...
Anggota Parlemen Iran Serukan Teheran Memiliki Senjata Nuklir
Tantangan Produsen Mobil...
Tantangan Produsen Mobil Listrik China di Asia Tenggara: Realitas vs. Ambisi
Berita Terkini
Resmi! Ini Harga iPhone...
Resmi! Ini Harga iPhone 16 Series di Indonesia: Penantian Berakhir, Siap Preorder?
1 jam yang lalu
Fosil Nenek Moyang Manusia...
Fosil Nenek Moyang Manusia Berusia 1 Juta Tahun Ditemukan
11 jam yang lalu
Tes DNA Pakai Aplikasi...
Tes DNA Pakai Aplikasi Tanpa Harus Datang ke Ahli Medis
15 jam yang lalu
Cloudflare Kenalkan...
Cloudflare Kenalkan AI untuk Mencegah Pencurian Data
18 jam yang lalu
Racun di Danau Laguna...
Racun di Danau Laguna Verde Diklaim seperti Air di Mars
19 jam yang lalu
Google Maps Kini Bisa...
Google Maps Kini Bisa Kenali Detail Lokasi hanya dari Tangkapan Layar
21 jam yang lalu
Infografis
AS Tolak Rencana Inggris...
AS Tolak Rencana Inggris untuk Kirim Pasukan ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved