Fitur Generatif Edit di Galaxy S24 Ultra: AI Ubah Foto Salah Jadi Sempurna!

Rabu, 14 Februari 2024 - 14:00 WIB
loading...
Fitur Generatif Edit di Galaxy S24 Ultra: AI Ubah Foto Salah Jadi Sempurna!
Generatif Edit di Galaxy S24 Ultra bisa mengoreksi foto, sehingga terlihat natural. Foto: Sindonews/Danang Arradian
A A A
JAKARTA - Fitur Galaxy AI di Galaxy S24 Ultra bikin penggunanya tidak bisa salah memotret. Mengapa? Karena foto yang salah itu akan dikoreksi atau dibenarkan dengan kecerdasan buatan atau AI. Inilah fitur yang disebut Generatif Edit.

Generative Edit adalah fitur editing yang memanfaatkan AI. Tujuannya, untuk membuat foto-foto yang miring atau terpotong menjadi lebih proporsional. Jadi, alih-alih memutar dan meluruskan foto yang miring, pengguna tidak lagi perlu melakukan cropping atau zooming gambar.

Sebab, Generative Edit akan mengisi ruang kosong pada frame menggunakan AI generatif untuk menciptakan foto yang tetap tajam dan utuh dengan latar belakang yang sesuai dengan nuansa di sekelilingnya.

Fitur Generative Edit ini sebenarnya tidak hanya tersedia langsung di Gallery Galaxy S24 Ultra, tapi juga seluruh lini Galaxy S24 Series. Hasil foto menggunakan Galaxy S24 Ultra bisa diedit menjadi lebih simetris dan proporsional sesuai keinginan.

”Sebagai fotografer, fitur Generative Edit ini sangat membantu. Misalnya, ketika mengambil foto lanskeap yang proporsional dan situasi di sekitar tidak memungkinkan. Seperti medan untuk mengambil foto yang terlalu miring, curam, atau jarak pandang yang terhalang,” ungkap fotografer Anton Suseno.

Menggunakan Generative Edit, pemilik akun instagram @antonn.sky itu menyebut pengguna bisa merapikan foto lansekap menjadi gambar yang sesuai keinginan.

Fitur Generatif Edit di Galaxy S24 Ultra: AI Ubah Foto

Pengguna tak perlu download aplikasi tambahan untuk menggunakan fitur Generative Edit. Foto: Sindonews/Danang Arradian

SINDONews pun mencoba langsung fitur Generative Edit. Yakni, dengan sengaja memotret lansekap yang terpotong.

Nah, cara menggunakan Generative Edit sangat mudah. Berikut caranya:

1. Pertama, buka Galeri dan pilih gambar.
2. Pilih ikon pena lalu ikon bintang Galaxy AI
3. Untuk mengisi batas di sekitar gambar Anda, sesuaikan posisi gambar sesuai keinginan hingga muncul batas kotak-kotak. Lalu pilih Generate dan Galaxy AI akan mengisi batas yang hilang

Tentu saja, pengeditan generatif ini fungsinya hanya membantu saja dan memiliki keterbatasan. Misalnya, AI tidak bisa mengenali misalnya nama toko yang terpotong.



Selain itu, sudut kemiringan foto yang bisa ditambahkan oleh AI juga terbatas, tidak bisa terlalu lebar. Bagi SINDONews, fitur ini termasuk “nice to have”, bisa digunakan di momen terdesak. Misalnya, kita hanya memotret 1 foto saja yang seharusnya ingin dibagikan di medsos, tapi memiliki latar yang terpotong.

Yang unik, AI melakukan pengeditan sesuai “pengetahuannya”. Jadi, bisa sangat berbeda dengan gambar aslinya walaupun masih terlihat naturalataualami.
(dan)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.6825 seconds (0.1#10.140)