Cara Hapus Histori YouTube di HP dan Laptop, Mudah dan Praktis

Kamis, 16 November 2023 - 17:49 WIB
loading...
Cara Hapus Histori YouTube...
Cara hapus histori pencarian YouTube bisa dilakukan dengan mudah dan praktis. Foto/Pexels
A A A
JAKARTA - Cara hapus histori pencarian YouTube bisa dilakukan dengan mudah dan praktis. Pengguna bisa menghapusnya melalui HP maupun laptop.

Bagi sebagian orang, riwayat tontonan pada YouTube dianggap bermanfaat karena bisa menjadi solusi ketika sewaktu-waktu lupa dengan video yang ingin dicari. Namun, tak sedikit juga yang ingin menghapus riwayat pencarian tersebut agar tampilannya jadi lebih rapi.

Tak perlu khawatir, pengguna YouTube bisa menghapus riwayat pencarian atau histori tontonannya dengan mudah. Tak hanya melalui HP, cara ini juga dapat dilakukan melalui perangkat lain seperti laptop atau komputer.



Lantas, bagaimanakah cara hapus histori YouTube di HP dan laptop? Dilansir dari laman Support Google, berikut ulasannya.

Cara Hapus Histori YouTube di HP dan Laptop


1. Via HP


Ada dua cara yang bisa dilakukan ketika ingin menghapus histori pencarian YouTube di HP. Pengguna bisa memilih menghapusnya satu per satu atau secara keseluruhan.

Apabila ingin menghapus riwayat tontonan satu per satu, pengguna bisa mengikuti langkah berikut:

- Masuk ke aplikasi YouTube’
- Ketuk kolom ‘Telusuri’
- Cari dan tahan hasil penelusuran yang dipilih selama beberapa detik.
- Jika muncul pop-up pemberitahuan, klik opsi ‘Hapus’.
- Selesai

Kemudian, jika pengguna ingin menghapus histori pencarian secara keseluruhan bisa mengikuti langkah-langkah ini:

- Masuk aplikasi YouTube
- Klik gambar profil akun YouTube
- Masuk ke opsi ‘Setelan’
- Kemudian, klik opsi ‘Kelola semua histori’.
- Lalu, klik opsi ‘Hapus. Nantinya akan muncul beberapa pilihan.
- Ketika ingin menghapus seluruh riwayat pencarian, klik opsi ‘Hapus semua’
- Jika muncul po-up pemberitahuan, langsung saja klik ‘Hapus’.
- Selesai.

2. Via Laptop


- Buka situs YouTube melalui browser di laptop.
- Pada tampilan utama YouTube, klik ikon tiga garis di bagian sudut kiri atas.
- Gulir ke bawah, lalu klik opsi Histori.
- Setelahnya, akan muncul histori tontonan pada akun YouTube Anda.
- Jika ingin menghapus semuanya, klik opsi ‘Hapus semua histori tontonan’.
- Apabila muncul pop-up konfirmasi, klik ‘Hapus’.
- Selesai.

Demikian ulasan mengenai cara hapus histori YouTube di HP dan laptop dengan mudah. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!
(okt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1445 seconds (0.1#10.24)