Pengguna Internet Diminta untuk Menjaga Identitas Bangsa di Ruang Digital

Selasa, 20 September 2022 - 17:23 WIB
Dosen Ilmu Komunikasi Universitas Budi Luhur Rocky Prasetyo Jati mengatakan keberagaman merupakan identitas dan aset bagi bangsa. “Bangsa kita yang beragam sangat sensitif dengan berbagai isu SARA, karena hal itu kita harus berhati-hati dalam menggunakan media sosial”, terangnya.

Rocky juga menghimbau pengguna ruang digital berpikir kritis demi menjaga identitas dan persatuan bangsa. “Sebagai warga negara yang baik, terapkan nilai-nilai Pancasila dan Bhineka Tunggal Ika sebagai pegangan hidup baik di dunia nyata maupun di ruang digital agar identitas bangsa kita tidak luntur”, jelas Rocky.

Lebih lanjut Beta Centauri Dosen Universitas Palangkaraya juga mengajak pengguna media digital menerapkan nilai Pancasila di ruang digital. “Identitas bangsa kita yang dikenal ramah dan murah senyum seakan berbanding terbalik dengan apa yang kita temukan di ruang digital, netizen disana seakan tidak ramah bahkan terbilang tidak sopan”, ujarnya.

Beta juga menghimbau pengguna media digital seperti media sosial untuk menjaga identitas bangsa dengan mendukung produk dalam negeri.

‘Banyak cara yang dapat dilakukan dalam menjaga identitas bangsa, seperti mengutamakan produk dalam negeri serta bangga dalam menggunakannya, turut mempromosikan produk dan budaya bangsa di media sosial, selanjutnya menjadi pelaku usaha tidak mengkonsumsi berlebihan”, tuturnya.

“Mari mengisi dan menjadikan ruang digital sebagai ruang yang berbudaya, tempat belajar dan berinteraksi sekaligus tempat dimana kita sebagai bangsa hadir dengan bermartabat dan berbudaya”, tutup Beta dalam penyampaian materinya.

Kementerian Komunikasi dan Informatika RI bersama GNLD Siberkreasi juga terus menjalankan program Indonesia Makin Cakap Digital. Program ini bertujuan untuk mendukung dan mendorong masyarakat memanfaatkan dunia digital sebagai sarana komunikasi dan interaksi yang aman, nyaman dan berbudaya. Untuk mengikuti kegiatan yang ini, masyarakat dapat mengakses info.literasidigital.id atau https://literasidigital.id/
(wbs)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More