Adu Fitur iPhone 14 Pro Max dan Samsung Galaxy S23 Ultra, Mana Lebih Unggul?

Minggu, 05 Februari 2023 - 11:12 WIB
Dari segi penyimpanan iPhone 14 Pro Max punya RAM sebesar 6GB dengan beberapa pilihan internal, mulai dari 128 GB, 256 GB, 512GB, hingga 1TB.

Sedangkan Samsung di hp terbarunya ini memiliki kapasitas baterai 5000 mAh yang masih sama dengan pendahulunya. Untuk penyimpanannya sendiri Samsung menyediakan RAM 12GB dengan tiga pilihan internal yakni 256GB, 512GB, dan 1TB.

4. Layar

iPhone 14 Pro Max yang memiliki layar 6,7 inci ini telah mengusung jenis layar terbaru, OLED Super Retina XDR beresolusi 2.796 x 1.290. Biasanya ponsel keluaran Apple hanya menggunakan layar IPS.

Keunggulan dari iPhone 14 Pro Max yang membuat iri pengguna android adalah terdapatnya Dynamic Island yang punya fitur multitasking. Hal ini membuat poni iPhone yang kerap dikeluhkan menjelma menjadi fitur unggulan.

Di sisi lain, Samsung S23 Ultra dibekali dengan Dynamic AMOLED 2X berukuran 6,8 inci yang punya resolusi QHD+. Kecepatan refresh-nya sampai 120 Hz dan touch sampling rate 240 Hz.
(bim)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More