Mesin Cuci Ini Ditanami Fitur AI, Bisa Dikontrol dari Ujung Jari

Kamis, 28 November 2024 - 11:14 WIB
loading...
Mesin Cuci Ini Ditanami...
AQUA Elektronik menghadirkan mesin cuci bukaan depan FQW-1160DF yang mengusung sejumlah fitur unggulan, salah satunya AI. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
JAKARTA - Teknologi terbaru dalam mesin cuci semakin meningkatkan kegunaannya melalui integrasi artificial intelligence (AI/kecerdasan buatan) yang kian memudahkan pengguna dalam mengontrol cucian. Fitur AI pada mesin cuci dapat secara otomatis mengidentifikasi jenis kain, menyesuaikan tingkat air, dan mengoptimalkan penggunaan deterjen, hingga menyediakan siklus pencucian yang disesuaikan untuk berbagai bahan pakaian.

Hal ini tidak hanya memastikan pembersihan menyeluruh tetapi juga menjaga keawetan pakaian. Selain itu, mesin cuci pintar ini menawarkan pengoperasian jarak jauh melalui aplikasi gawai, sehingga memudahkan pengelolaan tugas mencuci dari mana saja.

Penggabungan AI mengubah mesin cuci tradisional menjadi peralatan yang lebih cerdas dan lebih efisien, sehingga meningkatkan kenyamanan pengguna. “Di AQUA Elektronik kami memahami bahwa konsumen kian membutuhkan mesin cuci yang bisa dikontrol dari jarak jauh melalui gawai, juga memiliki keleluasaan dalam mengoperasikan mesin cuci sesuai sesuai program pencucian yang diinginkan,” kata Head of Product Planning Department AQUA Elektronik Indonesia Meiriano Ullman dalam siaran pers, Kamis (28/11/2024).

Untuk itu, AQUA Elektronik menghadirkan mesin cuci bukaan depan FQW-1160DF yang mengusung sejumlah fitur unggulan. Misalnya teknologi Color Touch AI yang memudahkan dalam pemilihan mode pengoperasian dengan layar sentuh yang indah, berwarna serta canggih. ”Fitur Color Touch AI ini tampil elegan, membantu pengguna dalam memilih pengoperasian mesin cuci dengan cara mudah, yakni dengan layar sentuh,” ujarnya.

Tak dimungkiri, Internet of Things (IoT) dewasa ini menjadi teknologi yang telah memasuki hampir ke seluruh aspek kehidupan manusia, membawa perubahan besar dalam cara kita hidup dan bekerja. Smart home merupakan salah satu contoh IoT yang menghubungkan perangkat elektronik, salah satunya mesin cuci. Interkoneksi ini memungkinkan pengguna untuk mengoperasikan perangkat tersebut dari jarak jauh.

Mesin cuci FQW-1160DF dapat dikendalikan dari mana saja berkat fitur WIFI Haismart memudahkan pengguna memilih program pencucian, memeriksa waktu tersisa dan mendapatkan notifikasi kapan cucian selesai hanya dari ujung jari alias gawai. Fitur IoT ini memungkinkan pengguna memilih program pencucian melalui aplikasi di ponsel. Cerdas dan praktis.

Dilengkapi dengan teknologi DD Inverter membuat mesin cuci bekerja minim getaran dan mengurangi kebisingan. “Direct Motors dirancang dan dibuat agar tahan lama. Beroperasi tanpa sabuk, motor dipasang langsung ke tabung sehingga mengurangi kebisingan dan getaran secara bermakna sekaligus meningkatkan daya tahan mesin cuci. Teknologi ini juga mengurangi konsumsi energi dan air,” jelasnya.

Adapun fitur canggih Smart Dosing yang melekat pada mesin cuci berguna untuk menghitung jumlah penggunaan deterjen dan pelembut yang dibutuhkan secara otomatis berdasarkan berat cucian. Dengan fitur ini, pengguna dapat hemat air sekaligus deterjen setiap kali mencuci.

Tak kalah penting adalah hadirnya fitur Refresh berupa uap hangat yang meresap ke dalam pakaian sehingga dapat menghilangkan bau. Meminimalkan kusut pada pakaian sekaligus dan menjaga busana kesayangan seperti baru.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Nvidia Gemetar, Perusahaan...
Nvidia Gemetar, Perusahaan Milik Jack Ma Berhasil Kembangkan Model AI Lebih Murah Gunakan Chip Huawei
Kampanye Sejuknya Berbagi,...
Kampanye Sejuknya Berbagi, AC AQUA Elektronik Sebarkan Kesejukan di Bulan Suci
10 Mahasiswa Dikeluarkan...
10 Mahasiswa Dikeluarkan dari Universitas Lithuania karena Penyalahgunaan AI
Cloudflare Kenalkan...
Cloudflare Kenalkan AI Labyrinth untuk Cegah Pencurian Data
Cara Gamer Memandang...
Cara Gamer Memandang AI Ternyata Sangat Mengejutkan
Tak Mau Tergerus Zaman,...
Tak Mau Tergerus Zaman, Koran Italia Terbitkan Edisi AI
Samsung Siap Luncurkan...
Samsung Siap Luncurkan Peralatan Rumah Tangga Berteknologi AI
Keseriusan dan Dedikasi...
Keseriusan dan Dedikasi HP Mendukung Masa Depan Pekerjaan Lebih Baik
HP Amplify Conference...
HP Amplify Conference 2025 Bahas Dampak Transformatif AI terhadap Masa Depan Pekerjaan
Rekomendasi
Kodam I BB Tegaskan...
Kodam I BB Tegaskan Usut Laporan Afner Harahap Terkait Kasus Dugaan Perzinahan Praka NM
Siapa Iwao Hakamada?...
Siapa Iwao Hakamada? Napi Jepang yang Dapat Ganti Rugi Rp24 Miliar setelah Dipenjara 46 Tahun
Oknum Anggota TNI AL...
Oknum Anggota TNI AL Pelaku Pembunuhan Wartawati di Banjarbaru Kalsel Ditangkap
Berita Terkini
Bayi Diberi Terapi Gen...
Bayi Diberi Terapi Gen Baru demi Penelitian Inovatif
26 menit yang lalu
Meta AI Sudah Terintegrasi...
Meta AI Sudah Terintegrasi di WhatsApp, Facebook, dan Instagram, Ini Cara Memakainya!
7 jam yang lalu
Merekam Momen Lebaran...
Merekam Momen Lebaran Bikin HP Penuh? Ini Solusi Amankan Kenangan di Hari Raya Idul Fitri!
7 jam yang lalu
Harga dan Spesifikasi...
Harga dan Spesifikasi HP dan Tablet Murah Rp1 Jutaan Redmi A5 dan Redmi Pad SE 8.7
8 jam yang lalu
Nvidia Gemetar, Perusahaan...
Nvidia Gemetar, Perusahaan Milik Jack Ma Berhasil Kembangkan Model AI Lebih Murah Gunakan Chip Huawei
8 jam yang lalu
Ramadan dan Lebaran...
Ramadan dan Lebaran Makin Istimewa bersama HONOR X9c 5G dan HONOR Pad 9
13 jam yang lalu
Infografis
5 Manfaat Kurma untuk...
5 Manfaat Kurma untuk Berbuka Puasa, Bisa Mengontrol Nafsu Makan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved