BlackBerry Masih Anggap Indonesia Pasar Penting

Kamis, 09 Maret 2017 - 00:31 WIB
BlackBerry Masih Anggap Indonesia Pasar Penting
BlackBerry Masih Anggap Indonesia Pasar Penting
A A A
JAKARTA - Sempat menggeser posisi Nokia menjadi raja smartphone pada 2008 hingga 2011, popularitas BlackBerry pun akhirnya mulai meredup. Produsen smartphone asal Kanada itu kalah bersaig dengan produsen lainnya terutama Apple dan Samsung yang mengusung platform iOS dan Android.

Karena iOS dan OS Android menawarkan operating sistem yang lebih berwarna, interaktif serta memiliki sektor keamanan yang sama baiknya, sehingga membuat pengguna smartphone mulai meninggalkan BlackBerry.

Namun, kini BlackBerry mencoba bangkit khususnya di pasar Indonesia yang merupakan salah satu pasar smartphone terbesar di dunia. "Indonesia merupakan pasar sangat penting bagi BlackBerry. Saat ini terdapat 60 juta pengguna aplikasi BlacBberry messenger di Indonesia," ujar Senior Vice President, General Manager Mobility Solution Blackberry Alex Thurber di Jakarta, Rabu (8/3/2017).

BlackBerry, lanjut dia, berhasil meraih sukses besar selama kiprahnya di Indonesia. Dengan menggandeng mitra lokalnya yakni PT BB Indonesia, BlackBerry optimistis mampu meraih sukses di Indonesia.

"Kami melihat ada peluang bersama dengan mitra lokal kami. Kami tetap menaruh perhatian pada aspek security pada device BlackBerry," tegas Thurber.

Di Indonesia, BlackBerry akan merilis BlackBerry Aurora yang mengusung OS Android pada Kamis (9/3/2017). Selain sebagai BlackBerry pertama di Indonesia yang mengusung OS Android, BlackBerry Aurora juga telah diproduksi di Cikarang, Jawa Barat.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 4.3210 seconds (0.1#10.140)
pixels