Surge Targetkan Jaringan Serat Optiknya Rampung Desember 2021

Sabtu, 11 September 2021 - 11:07 WIB
loading...
Surge Targetkan Jaringan...
Perusahaan konektivitas infrastruktur digital Surge menargetkan jaringan serat optik sepanjang jalur kereta api di Pulau jawa rampung Desember 2021. Foto/Surge
A A A
JAKARTA - Perusahaan konektivitas infrastruktur digital Surge melalui anak usahanya Weave, secara resmi menggandeng perusahaan infrastruktur telekomunikasi PT Prasetia Dwidharma dan perusahaan infrastruktur perkeretaapian PT Sarida Utama, untuk akselerasi proyek infrastruktur jaringan serat optik berkapasitas besar di sepanjang rel kereta api di Pulau Jawa.

Tergabung dalam Konsorsium Prasetia dan Saridah, kedua perusahaan ini hadir sebagai partner proyek pada fase penggelaran jaringan serat optik Weave yang segera memasuki fase selanjutnya, di luar ruas Jakarta - Cikarang - Bandung dan Jakarta - Bogor yang hampir rampung, yakni ruas Banten - Jawa Barat - Jawa Tengah - DI Yogyakarta - Jawa Timur.



Dengan pengalaman serta kapasitas yang dimiliki konsorsium Prasetia dan Sarida, Surge optimis rencana untuk penyelesaian keseluruhan jaringan serat optik sepanjang 2800 km ini dapat di akselerasi sebelum akhir tahun 2021.

“Sejak awal Surge menggodok proyek infrastruktur fiber optik ini melalui Weave, kami memposisikan Weave sebagai neutral carrier provider & collaborator," kata CEO Surge, Hermansjah Haryono, dalam keterangannya, Sabtu (11/9/2021).

Hermansyah menambahkan, pembangunan ruas tersebut akan dikerjakan secara bersamaan dengan penambahan fase-fase proyek dan alokasi human resource yang efektif.

"Kami optimis jaringan serat optik ini dapat selesai pembangunannya sesuai rencana pada tahun ini, yang secara paralel akan mempercepat transformasi digital para UMKM dan startup maupun pemerataan ekonomi digital di Indonesia," imbuhnya.



Hermansyah juga menuturkan, pengalaman dan kapasitas kedua anggota konsorsium baik dalam infrastruktur telekomunikasi maupun perkeretaapian, menjadi pertimbangan penting mengingat jaringan serat optik Weave dibangun sepanjang jalur kereta api Pulau Jawa.

"Keberadaan serat optik Surge yang berada di sepanjang rel kereta api akan sangat mendukung Edge Data Center (EDC) yang juga kami bangun, yang mana mensyaratkan konektivitas berkualitas, berkecepatan tinggi, handal, dan minim gangguan.” klaim Hermansjah.

Sejak akhir 2019, Surge melalui Weave memulai pembangunan serat optik 144 core di sepanjang rel kereta api milik PT Kereta Api Indonesia (Persero) sepanjang 2.800 km, atau lebih dari 580 stasiun yang terletak di 9 daerah operasional PT KAI.



Pengembangan ini didesain guna meningkatkan jaringan infrastruktur data yang cepat, stabil, dengan latency yang rendah, dan digadang dapat memfasilitasi konektivitas internet dengan kapasitas bandwidth sangat besar.
(ysw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Manfaatkan Teknologi...
Manfaatkan Teknologi Biometrik, XL Axiata Dukung Pemutakhiran Data Pelanggan
Ramadan dan Idul Fitri...
Ramadan dan Idul Fitri 2025: Lonjakan Trafik Data Komunikasi Nasional Diprediksi Tembus 14,6 Persen!
Kenapa Kode Telepon...
Kenapa Kode Telepon Indonesia +62, Ternyata Ini Penjelasannya
Sistem Komunikasi Canggih...
Sistem Komunikasi Canggih Pembalap MotoGP Akan Dikenalkan pada 2025
Kominfo Targetkan Regulasi...
Kominfo Targetkan Regulasi e-SIM Selesai sebelum Berganti Pemerintahan
Perkuat Portofolio Bisnis,...
Perkuat Portofolio Bisnis, NeutraDC Selesaikan Konsolidasi Data Center Telin Singapore
Telegraf Hidraulik Aeneas,...
Telegraf Hidraulik Aeneas, Telekomunikasi Zaman Yunani Kuno yang Dianggap Ciptaan Dewa
Pahlawan Telekomunikasi...
Pahlawan Telekomunikasi Gaza, Bertaruh Nyawa di Bawah Ancaman Bom Israel
Ukraina Ciptakan Radio...
Ukraina Ciptakan Radio Himera, Kebal Pengacak Sinyal Rusia
Rekomendasi
Aktivis Jakarta Bahas...
Aktivis Jakarta Bahas 100 Hari Kerja Pramono-Doel, Ini Hasilnya
TNI Lahir dari Rahim...
TNI Lahir dari Rahim Rakyat, Jadikan Pilar Persatuan dan Pembangunan Bangsa
Pemimpin Houthi: Israel...
Pemimpin Houthi: Israel Didukung AS Peras Palestina Bebaskan Tawanan tanpa Kompensasi
Berita Terkini
Jaminan Aman dari Komdigi:...
Jaminan Aman dari Komdigi: Merger XL-Smartfren Tak Akan Berujung PHK!
5 jam yang lalu
Restu Komdigi: XL dan...
Restu Komdigi: XL dan Smartfren Resmi Bersatu, Apa Dampaknya?
11 jam yang lalu
Cara Cek Layar iPhone...
Cara Cek Layar iPhone Terkena Shadow atau Dead Pixel, Ternyata Mudah
11 jam yang lalu
Lomba Balap Sperma untuk...
Lomba Balap Sperma untuk Tes Kesuburan Siap Digelar di AS
13 jam yang lalu
Chip Nubbin Siap Bawa...
Chip Nubbin Siap Bawa Manusia Masuk ke Dimensi Alam Tak Kasat Mata
15 jam yang lalu
Perplexity Tawarkan...
Perplexity Tawarkan AI kepada Samsung dan Lenovo
16 jam yang lalu
Infografis
Serangan Balas Dendam...
Serangan Balas Dendam AS Targetkan Pasukan Iran dan Afiliasinya
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved