Jangan Gabungkan Email Kantor untuk Hal Pribadi, Ini Alasannya

Jum'at, 13 Agustus 2021 - 21:20 WIB
loading...
Jangan Gabungkan Email Kantor untuk Hal Pribadi, Ini Alasannya
Ada banyak risiko dari menggunakan email kantor untuk kepentingan pribadi, termasuk soal keamanan data pribadi karyawan. Foto: ist
A A A
JAKARTA - Banyak orang memahami bahwa menggunakan akun email pribadi untuk korespondensi bisnis tidak dianjurkan.

Namun, sebaliknya, mereka menganggap menggunakan email kantor untuk mendaftar di jejaring sosial, layanan online, dan hal pribadi lainnya adalah sesuatu hal yang diperbolehkan.



Padahal, menurut Roman Dedenok selaku Pakar Keamanan di Kaspersky, terdapat banyak risiko dari menggunakan email kantor untuk kepentingan pribadi, termasuk soal keamanan data pribadi karyawan.

Dikutip dari keterangan resmi Kaspersky, berikut ini alasan mengapa menggunakan email pekerjaan untuk hal pribadi adalah sebuah kesalahan.

1.Membuat upaya profiling lebih mudah

Sebelum mengirim email penipuan ke karyawan tertentu, para pelaku kejahatan siber akan mengumpulkan informasi secara online, menggunakan alat tertentu untuk mempelajari alamat email mana yang digunakan seseorang di jejaring sosial, platform online, dan sebagainya.

Menggunakan email perusahaan untuk tujuan pribadi akan membuat para pelaku kejahatan siber lebih mudah dalam menemukan potret sosial Anda, sehingga membuat diri lebih rentan terhadap penipuan pada tahap pertama serangan yang menargetkan perusahaan.

2. Memberikan celah untuk melakukan spear-phishing

Para pelaku kejahatan siber memilih trik yang menurut mereka paling baik untuk menjerat korbannya.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2860 seconds (0.1#10.140)