Shopee Blokir Lebih dari 500 Produk Kesehatan yang Harganya Ugal-Ugalan

Selasa, 06 Juli 2021 - 18:37 WIB
loading...
Shopee Blokir Lebih...
Selama gelombang kedua pandemi Covid-19, banyak penjual daring yang berupaya mengambil keuntungan. Foto: ist
A A A
JAKARTA - Shopee Indonesia menurunkan berbagai produk kesehatan di platform mereka. Gara-garanya, banyak penjual nakal yang berupaya mengambil kesempatan di masa pandemi Covid-19.

Menurut keterangan Shopee, langkah ini dilakukan demi menjalankan kebijakan pemerintah dalam menjaga stabilitas harga terkait upaya penanganan pandemi Covid-19.



Hingga saat ini, tim internal Shopee sudah menurunkan lebih dari 500 produk kesehatan yang tidak sesuai dengan regulasi.

Ratusan produk yang diturunkan tersebut berasal dari 2 kategori. Kategori pertama adalah obat yang dijual dengan harga melebihi Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan dalam Keputusan Menteri Kesehatan No. HK.01.07/MENKES/4826/2021 Tentang Harga Eceran Tertinggi (HET) Obat Dalam Masa Pandemi Corona Virus Disease.

Selain itu, Shopee juga menurunkan kategori obat-obatan yang dilarang untuk diperjualbelikan secara bebas tanpa resep dokter.

Radityo Triatmojo, Kepala Kebijakan Publik Shopee Indonesia mengatakan, pihaknya berharap para penjual produk-produk kesehatan ikut mengambil bagian dalam percepatan pemulihan kesehatan masyarakat, dengan memperhatikan regulasi yang berlaku dan mengikuti harga yang sudah ditetapkan pemerintah. ”Bukan menjadikan kesempatan untuk mengambil keuntungan,” ujarnya.

Menurut Radityo, Shopee sendiri secara proaktif mendukung upaya dan kebijakan pemerintah dalam upaya mengatasi pandemi. ”Tim internal Shopee terus memantau dan mengawasi produk-produk kesehatan, terutama yang berkaitan dengan penanganan Covid-19,” ujarnya.

Selain itu, tim juga terus memantau harga alat-alat kesehatan seperti tabung oksigen dan masker.

Sebagai marketplace, produk-produk yang ada di platform Shopee memang diunggah langsung oleh para penjual.

Namun untuk tetap menciptakan kenyamanan berbelanja online optimal, Shopee memiliki tim internal yang didedikasikan untuk memantau dan melakukan moderasi terhadap produk yang dijual dalam aplikasi agar sesuai dengan regulasi yang sudah ada.

Menurut Radityo, para pengguna Shopee dapat melaporkan temuan produk-produk yang tidak sesuai dengan regulasi yang ditetapkan oleh pemerintah melalui tombol “Laporkan produk ini” di aplikasi.



”Dengan melaporkan produk tersebut, masyarakat turut berperan aktif dalam menjaga ekosistem belanja daring lebih aman dan bertanggung jawab,” bebernya.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Cara Download Video...
Cara Download Video Shopee Tanpa Watermark dengan Mudah
Praktis, Ini Cara Mengunduh...
Praktis, Ini Cara Mengunduh Video Shopee Tanpa Watermark
Cara Membuat Shopee...
Cara Membuat Shopee Dark Mode, Ternyata Sangat Mudah
Hanya Rp49.000! Dapatkan...
Hanya Rp49.000! Dapatkan Akses ke Vision+ dan Viu dengan Paket Combo meVVah di Shopee
Dorong UMKM Naik Kelas,...
Dorong UMKM Naik Kelas, 2.2 Shopee Live & Video Mega Sale Digelar
Kode Voucher Diskon...
Kode Voucher Diskon Shopee 12.12, Lengkap dengan Cara Pakainya
Cara Menghilangkan Iklan...
Cara Menghilangkan Iklan Shopee yang Muncul di HP dengan Mudah
Cara Berhenti Berlangganan...
Cara Berhenti Berlangganan Google Play di Shopee
Shopee Beri Solusi Pembayaran...
Shopee Beri Solusi Pembayaran COD, Jika Barang Tidak Sesuai Konsumen Tidak Perlu Bayar ke Kurir
Rekomendasi
Putin: Rusia Siap Gencatan...
Putin: Rusia Siap Gencatan Senjata dengan Ukraina
Salinan Audit BPKP Tak...
Salinan Audit BPKP Tak Diberikan ke Tom Lembong, Pakar Hukum Ragukan Kualitasnya
Jadwal Imsak dan Buka...
Jadwal Imsak dan Buka Puasa Jakarta, Jumat 14 Maret 2025/14 Ramadan 1446 H
Berita Terkini
China Luncurkan AI Baru...
China Luncurkan AI Baru Manus, Pintar Analisis Pasar Saham
50 menit yang lalu
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
4 jam yang lalu
Pantai di Iran Tiba-tiba...
Pantai di Iran Tiba-tiba Berubah Warna Menjadi Merah Darah
7 jam yang lalu
Indonesia Hapus 1,3...
Indonesia Hapus 1,3 Juta Konten Berbahaya Terkait Pornografi dan Judi Online
10 jam yang lalu
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
12 jam yang lalu
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
16 jam yang lalu
Infografis
Trump: Kebakaran Los...
Trump: Kebakaran Los Angeles Lebih Parah dari Serangan Nuklir
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved