LG Siapkan Channel Edukatif, Gandeng Highbrow Pencipta Baby Shark

Sabtu, 12 Juni 2021 - 16:05 WIB
loading...
LG Siapkan Channel Edukatif, Gandeng Highbrow Pencipta Baby Shark
Nantinya, channel edukatif ini ada di LG Content Store, bisa ditonton pengguna Smart TV LG yang di dukung sistem operasi webOS 4.0 dan versi setelahnya. Foto: dok LG
A A A
JAKARTA - Salah satu tantangan tren Smart TV adalah minimnya konten edukatif untuk anak-anak. Maka, LG Electronics (LG) bekerjasama dengan Highbrow meluncurkan layanan video streaming untuk pendidikan anak. Khususnya usia dibawah sebelas tahun.

Nantinya, channel tersebut ada di LG Content Store, bisa ditonton pengguna Smart TV LG yang didukung sistem operasi webOS 4.0 dan versi setelahnya.



LG berharap dapat memberi kontribusi terhadap pendidikan anak-anak di tengah kondisi pandemi. LG sendiri mengkonfirmasi ketersediaan layanan streaming video pendidikan ini tersedia di 145 negara. Indonesia, tentu menjadi salah satunya.

Realisasi kerjasama ini menambah panjang daftar konten pendidikan yang dimiliki LG. Sebelumnya, perusahaan telah lebih dulu memiliki selusin aplikasi pendidikan yang tersedia sebagai layanan pada smart TV LG.

Sebelumnya, perusahaan telah lebih dulu memiliki selusin aplikasi pendidikan yang tersedia sebagai layanan pada smart TV LG.

Didukung pembaruan pada webOS sebagai platform smart TV LG, adanya kelengkapan streaming video pendidikan membuat smart TV LG memiliki konten lebih lengkap untuk seluruh anggota keluarga.

LG Siapkan Channel Edukatif, Gandeng Highbrow Pencipta Baby Shark

Highbrow sendiri merupakan aplikasi yang menyediakan berbagai konten pendidikan berbasis video-on-demand bagi anak-anak. Lebih dari 10,000 video telah dibuat dengan topik bahasan bervariasi. Diantaranya ilmu alam, musik, bahasa hingga kemanusiaan.

Untuk memastikan kualitas konten miliknya selalu tersaji segar dan menarik minat penonton usia muda, Highbrow pun berkolaborasi dengan lebih dari 200 pembuat konten global.

Termasuk di dalamnya Pinkfong yang lewat lagu dan video Baby Shark. Highbrow telah digunakan pada lebih dari seratus sekolah di seluruh dunia.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3910 seconds (0.1#10.140)