Topps Bikin Kartu Hina BTS, Warganet Baper, #StopAsianHate Banjiri Twitter

Kamis, 18 Maret 2021 - 17:05 WIB
loading...
A A A
"Tidak seorang pun yang terlahir untuk membenci orang lain karena perbedaan.Kita semua sama.Menolak pemenuhan hak asasi manusia berarti menantang kemanusiaan itu sendiri. Membuat seseorang berada dalam penderitaan bukan sifat kemanusiaan. #StopAsianHate #RasismIsNotComedy," cuit akun @dipsiila.

"Saya bukan penggemar mereka.
Tau saja, baru hari ini.
Ilustrasi tentang mereka, jelas tidak layak.
Rasisme tidak seharusnya ada di bumi, layaknya terorisme dan korupsi.

#StopAsianHate
#RacismIsNotComedy," cuit akun @telordadarlover.

Selain itu, perkara lain juga menjadi pemicu adanya hastag #StopAsianHate, yakni adanya serangkaian aksi penembakan maut yang terjadi di Cherokee County, Atlanta, Amerika Serikat.

Sedikitnya delapan orang tewas akibat luka tembak. Timbul kekhawatiran serangan itu adalah kejahatan bersifat rasial terhadap orang-orang keturunan Asia.

Setelah penembakan itu, tagar #StopAsianHate berkembang di sosial media terutama Twitter dengan banyak pengguna menyerukan dihentikannya tindakan kekerasan berlatar belakang rasisme seperti ini.

Tokoh-tokoh ternama pun ikut menyerukan tagar ini, salah satunya Jimmy Fallon.



Pembawa gelar wicara tersebut mencuitkan " #StopAsianHate, tidak ada tempat untuk rasisme, kekerasan, prasangka, atau kebencian terhadap orang lain, terhadap siapa pun. Hati saya bersama para korban dan keluarga mereka," cuitnya.

Ia juga membagikan gambar berisi kontak yang bisa dihubungi untuk melapor jika melihat, mengalami, atau mendengar adanya rasisme.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5573 seconds (0.1#10.140)