YandexART, Aplikasi AI Gratis untuk Hasilkan Gambar dan Animasi

Senin, 13 November 2023 - 15:02 WIB
loading...
YandexART, Aplikasi...
YandexART jadi alternatif untuk bereksperimen dengan gambar dan animasi yang dihasilkan AI. Foto: YandexArt
A A A
JAKARTA - Banyak pengguna internet di Indonesia yang sudah akrab dengan Yandex. Tapi, tidak banyak yang tahu bahwa peramban web asal Rusia itu juga punya produk AI bernama YandexArt.

Yandex memang punya produk baru. Namanya Yandex Jaringan Neural AI Rendering Technology yang disingkat YandexART. Tidak mau kalah dengan ChatGPT dan OpenAI, YandexART adalah AI yang menggunakan perintah teks untuk menghasilkan gambar dan animasi.

Jaringan ini terintegrasi dalam aplikasi Shedevrum, dan akan segera tersedia di berbagai layanan Yandex lainnya. YandexART adalah salah satu dari banyak proyek yang didukung oleh Jaringan Neural yang telah dirilis Yandex pada 2022.

YandexART mampu menghasilkan gambar dan animasi menggunakan difusi kaskade. Pertama, Jaringan Neural akan menghasilkan gambar dan bingkai berdasarkan perintah teks pengguna.

Kemudian secara bertahap meningkatkan resolusi gambar dan menambahkan detail. Dibandingkan dengan model difusi Shedevrum generasi sebelumnya, grafik YandexART lebih realistis dan detail.

Berdasarkan hasil evaluasi internal yang dilakukan penilai, model tersebut memberikan hasil yang lebih baik pada 60% kasus. Untuk peningkatkan kualitas, Yandex meningkatkan kumpulan data pelatihan sebanyak 1,5 kali lipat hingga mencapai 330 juta gambar dan deskripsi teks.

YandexART juga memiliki tiga mode pemfilteran untuk menampilkan gambar yang paling estetis, dan algoritma pengenalan teks baru yang membantu Jaringan Neural lebih memahami apa yang diinginkan pengguna.

Jaringan Neural terbaru ini berfungsi lebih baik dalam merender wajah, mata, dan tangan, sehingga memungkinkannya membuat potret yang sangat realistis.

Ia juga memiliki pemahaman lebih tentang budaya tertentu. YandexART mengetahui tempat dan kota terkenal, tokoh sejarah penting, serta karakter kartun dan dongeng yang dicintai di seluruh dunia.

“Kami berharap dapat membantu para pelajar dan profesional yang berfokus pada industri kreatif,” beber Alexander Popovskiy, VP Strategy di Yandex.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Apa Itu Yandex Ru? Browser...
Apa Itu Yandex Ru? Browser yang Seringkali Disalahgunakan
Cara Membuka Yandex...
Cara Membuka Yandex Browser dengan Mudah, Bisa Lewat Aplikasi hingga Browser Langsung
Kumpulan Link Yandex...
Kumpulan Link Yandex Buat Nonton Video Viral di Internet
Link Download dan Cara...
Link Download dan Cara Nonton Video Menggunakan Yandex Browser, Mudah Banget!
Google, Apple dan Yandex...
Google, Apple dan Yandex Maps Tertipu Lubang Galian, Dikira Danau
Yandex Dijual Murah,...
Yandex Dijual Murah, Siapa Kini Pemiliknya?
10 Kelebihan dan Kekurangan...
10 Kelebihan dan Kekurangan Yandex, Mesin Pencari Saingan Google yang Mengejutkan
Bagaimana Cara Menyimpan...
Bagaimana Cara Menyimpan Video Yandex? Ini Pilihannya
5 Search Engine Pengganti...
5 Search Engine Pengganti Google Jika Tak Ada di Indonesia
Rekomendasi
Geledah 12 Lokasi Terkait...
Geledah 12 Lokasi Terkait Kasus Bank BJB, KPK Sita Mobil hingga Deposito Rp70 Miliar
Kolaborasi PNM dan Kementerian...
Kolaborasi PNM dan Kementerian UMKM Perkuat Literasi Usaha Nasabah
Berkah Ramadan untuk...
Berkah Ramadan untuk Nasabah PNM Mekaar, Akses Pasar Lebih Luas lewat Cici Rosa
Berita Terkini
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
2 jam yang lalu
Pantai di Iran Tiba-tiba...
Pantai di Iran Tiba-tiba Berubah Warna Menjadi Merah Darah
6 jam yang lalu
Indonesia Hapus 1,3...
Indonesia Hapus 1,3 Juta Konten Berbahaya Terkait Pornografi dan Judi Online
8 jam yang lalu
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
10 jam yang lalu
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
14 jam yang lalu
4 Cara Menghapus Aplikasi...
4 Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Realme Anti Ribet
15 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved