Kejutan, Elon Musk Copot Logo Burung Twitter dengan Meme Anjing Doge

Selasa, 04 April 2023 - 09:40 WIB
loading...
Kejutan, Elon Musk Copot Logo Burung Twitter dengan Meme Anjing Doge
Elon Musk mencopot logo burung Twitter yang ikonik dengan meme anjing doge. Olahfoto/SINDONEWScom-Wahyu Sibarani.
A A A
JAKARTA - Ada yang beda dengan Twitter , Selasa (4/4/2023) ini. Tiba-tiba Twitter tidak lagi tampil dengan logo burung biru yang sudah sangat mendunia.

Alih-alih begitu situs Twitter dibuka melalui desktop atau personal computer, pengguna langsung disambut dengan logo meme anjing doge. Tidak hanya itu logo burung biru yang semula ada di pojok kiri atas juga ikut diganti dengan logo meme anjing doge.

Diketahui logo meme anjing doge adalah meme internet yang mulai populer pada tahun 2013. Meme ini biasanya berupa gambar anjing Shiba Inu yang dibubuhi teks warna warni di sekelilingnya. Saat ini perusahaan kripto Doge Coin menggunakan meme anjing doge sebagai logo mereka.

Lalu apa pasalnya perubahan di Twitter itu terjadi? Ternyata hal itu merupakan ulah pemilik Twitter, Elon Musk yang teringat kembali dengan janjinya setahun yang lalu.

Semua berawal dari candaannya dengan akun @WSBchairman pada tahun 2022 lalu. Kala itu @WSBChairman meminta Elon Musk untuk membeli Twitter dan mengganti logonya dengan logo doge. Hal ini ternyata ditanggapi serius oleh Elon Musk.



Kejutan, Elon Musk Copot Logo Burung Twitter dengan Meme Anjing Doge


Miliarder itu benar-benar membeli Twitter dan hari ini Selasa 4 April 2023 logonya pun ganti menjadi meme anjing doge yang menjadi salah satu logo aset kripto memecoin DOGE.

Elon Musk mengunggah kembali percakapan itu di akun Twitternya dan membuat banyak orang bertanya-tanya. "Sesuai janji," tulis Elon Musk singkat melalui akun Twitter resmi miliknya.

Perubahan itu langsung membuat geger jagad Twitter. Pasalnya mereka tidak menyangka Elon Musk justru dengan sangat gampang mengubah logo Twitter. Apalagi logo Twitter memiliki sejarah yang sangat panjang yang sejalan dengan berdirinya Twitter pada 2006.

Diketahui logo burung Twitter memang terus mengalami perubahan. Pada 2006, logo burung tersebut dibuat oleh Simon Oxley yang bentuknya memang mirip seekor burung.



Logo burung itu kemudian bertransformasi pada 2009 saat dibuat oleh Biz Stone dan Philip Pascuzzo. Saat itu bentuk logonya sudah hampir mirip dengan logo Twotter yang ada saat ini. Hanya saja bentuknya masih animatif.

Perubahan menjadi siluet baru terjadi saat Biz Stone dan Philip Pascuzzo melakukan pendekatan baru. Mereka membuat logo yang sebelumnya ada menjadi siluet.

Baru pada 2012, Doug Bowman membuatnya jadi lebih dinamis karena bentuk burung dibuat jadi lebih ramping dan seolah tengah terbang tinggi.

Mitchell Clark dari The Verge menduga perubahan logo tersebut hanya sementara. Mengingat gaya Elon Musk yang tak terduga dia menilai perubahan itu hanya tindakan sepihak Elon Musk untuk mencuri perhatian.

"Perubahan logo itu hanya terjadi di web bukan di aplikasi," terangnya.
(wsb)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2837 seconds (0.1#10.140)