Amazfit Bip U Pro, Cuma Rp800 Ribuan, Fitur Nggak Kalah dengan Apple Watch

Kamis, 20 Mei 2021 - 15:05 WIB
Amazfit Bip U Pro nyaman dikenakan dan memiliki fitur yang sangat beragam. Foto: Sindonews/danang arradian
JAKARTA - Amazfit Bip U Pro cocok bagi mereka yang menginginkan jam tangan pintar dengan tampilan sederhana, bobot ringan, serta kenyamanan pemakaian.

Dari segi harga Amazfit Bip U Pro sebenarnya cukup terjangkau. Yakni dibanderol Rp899 ribu. Memang pengguna bisa mendapatkan gelang pintar atau smartband hanya Rp400 ribu-Rp700 ribuan. Tapi, fiturnya tentu lebih terbatas dibandingkan smartwatch.



DesainAmazfit Bip U Pro sederhana dan elegan. Foto-foto: Sindonews/danang arradian



Amazfit Bip U Pro adalah seri tertinggi pada Bip Series. Amazfit sendiri produk dari Huami, perusahaan OEM Xiaomi yang memproduksi smartwatch mereka. Jadi, secara standar kualitas produk seharusnya tidak perlu diragukan.



Dengan banderolnya, pengguna memang mendapatkan fitur smartwatch. Tapi, tetap berbeda dengan model Amazfit GTS 2 yang diatas Rp1 juta. Utamanya dari bahannya yang plastik keras atau polycarbonate, bukan logam.

Tapi, Amazfit Bip U Pro punya segmennya sendiri. Yakni mereka yang ingin jam tangan pintar yang sederhana dengan desain persegi atau kotak.

Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More