Unboxing realme narzo 30A, Ponsel Gaming Rp1,8 Juta dengan Baterai 6.000 mAh
Rabu, 28 April 2021 - 18:35 WIB
Untuk desain, memang gaya Diagonal Stripe Design realme narzo 30A ini unik. Bodinya seolah terbagi dua. Sisi yang bercorak diagonal dan sisi polos. Sisi bergelombang ini memang membuat lebih enak digenggam. Sementara di sisi polos ada tombol fingerprint. Ada dua warna yang bisa dipilih, Biru Laser dan Hitam Laser.
Sebenarnya untuk kelas Rp1 jutaan, corak seperti ini cukup lumayan. Karena ponsel di rentang harga itu perlu tampil beda supaya lebih menonjol.
realme narzo 30A sudah dibekali jack audio 3,5 mm, koneksi USB Tipe-C, memori eksternal sampai 256GB. Beratnya mencapai 205 gram, dan ketebalannya 9,8 mm. Ya, ponsel ini besar, tebal, dan cukup berat. Mungkin harus jadi pertimbangan sebelum membelinya.
Tentu, alasan mengapa realme narzo 30A cukup bulky, karena baterainya yang mencapai 6000mAh. Lalu, sudah dilengkapi 18W Quick Charge. Di harga tak sampai Rp2 juta, baterai besar adalah nilai plus.
Untuk layarnya, realme narzo 30A masih menggunakan layar HD LCD IPS (720 x 1600 piksel) 6.5 inci, rasio 20:9, screen-to-body rasio 88.7%.
tulis komentar anda