Orang Tua Bisa Santuy, Begini Cara Agar Biaya Sekolah Online Anak Ramah Kantong!
Rabu, 21 Oktober 2020 - 11:08 WIB
Streaming YouTube (Per Jam) |
Resolusi 720p | 1.5 GB |
Resolusi 1080 | 3 GB |
Andai paket kuota data 15 GB dibanderol Rp100 ribu, maka butuh biaya Rp500 ribu per bulan hanya untuk belajar online. Wah, kok mahal sekali?
Bundling Jadi Solusi Hemat
Solusi terbaik orang tua agar bisa mendapat benefit maksimal untuk kegiatan PJJ adalah membeli paket bundling operator dan pabrikan ponsel. Misalnya saja program Semangat Tetap Sekolah PT Samsung Electronics Indonesia (SEIN) yang membundling Galaxy A01 Core, A01, dan A11 (semuanya ponsel Rp1 jutaan) dengan paket data operator.
Galaxy A01 Core dibanderol Rp999.000 (1GB/16GB) dan Rp1.149.000 (2GB/32GB), Galaxy A01 Rp1.249.000, dan Galaxy A11 Rp1.899.000.
Pembeli akan mendapat kuota internet hingga 24GB selama setahun dari Indosat Oreedoo dengan melakukan pengisian ulang Rp20.000 setiap bulan.
Lalu, ada tambahan paket kuota internet IMClass 30GB untuk mengakses beragam aplikasi pembelajaran seperti Ruang Guru, Quipper, Sekolahmu, Rumah Belajar, Zenius serta akses ke situs 300 perguruan tinggi di Indonesia.
BACA JUGA:10 Fitur Terbaik Samsung Notes di Galaxy Note20
Opsi lainnya, Telkomsel juga menyediakan kuota internet 48GB selama setahun dengan membayar Rp32.000 per bulan dari harga normal Rp64.000. Lalu, ada tambahan kuota kuota internet 21 GB terdiri dari 20GB kuota pelajar + 1GB data internet Telkomsel senilai Rp5000.
Lihat Juga :
tulis komentar anda