Tata Consultancy Services Beri Akses Gratis Pendidikan Online di Indonesia

Kamis, 06 Agustus 2020 - 03:58 WIB
"Pada saat beralih ke kelas virtual, guru dan dosen juga harus mengimplementasikan strategi pembelajaran interaktif yang baru, penilaian dengan pengawasan, dan penilaian dengan jarak jauh sambil tetap memastikan privasi online para pemangku kepentingan tetap terjaga,” tambah Bhavin.

Setiap pengajar/fakultas akan memiliki akses ke video nano yang menjelaskan cara penggunaan platform, tips dan trik untuk menyampaikan konten pembelajaran ke pelajar. TCS iON Digital Glass Room juga telah terintegrasi dengan 2 platform konferensi pihak ketiga.

Kemampuan platform konferensi ini dapat diakses secara mudah melalui platform TCS iON. Dia menegaskan, hanya memerlukan tiga langkah mudah ini untuk mendapatkan akses TCS iON Digital Glass Room. Pertama kunjungi https://www.tcsion.com/Glassroom, daftarkan sekolah/universitas anda dengan meng-klik pilihan “Daftarkan Sekolah Anda” atau “Daftarkan Universitas Anda”, dan ketiga, ajukan permintaan Anda. (Baca juga: Pasien COVID-19 Tewas Loncat dari Lantai 12 Rumah Sakit )

"Anda akan menerima email pada akun email terdaftar yang akan menjelaskan informasi tambahan terkait kebutuhan untuk mempersiapkan TCS iON Digital Glass Room anda," pungkasnya.
(iqb)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More