BlackBerry Bisa Sembuhkan Adiktif Smartphone?

Sabtu, 04 April 2015 - 12:46 WIB
BlackBerry Bisa Sembuhkan Adiktif Smartphone?
BlackBerry Bisa Sembuhkan Adiktif Smartphone?
A A A
LONDON - Mendekati Pemilu, salah seorang politisi Inggris Ed Miliband terobsesi dengan iPhone-nya bahkan menjadi adiktif. Dalam sebuah wawancara dengan Absolute Radio, dikatakan, semua itu bisa hilang cukup menggunakan BlackBerry.

Dilansir dari Digitaltrends, Sabtu (4/4/2015), Miliband secara rutin memeriksa Twitter, untuk melihat komentar-komentar politik yang ada di smartphone miliknya. Dalam wawancara tersebut, dia mengungkapkan untuk menjauhi pandangannya dari handset, dirinya memutuskan menggunakan BlackBerry.

"Keterbatasan fungsi" BlackBerry, dijadikannya alasan menghilangkan rasa adiktif tersebut. "Hal yang baik tentang BlackBerry adalah bahwa sulit melakukan banyak hal, dan fungsinya jadi lebih terbatas," kata Miliband.

Komentar Miliband menegaskan kembali apa yang dunia teknologi sudah tahu tentang BlackBerry. Aplikasi asli BlackBerry lebih terbatas dibandingkan dengan Android dan iOS. Selain itu, meskipun BlackBerry memiliki kemampuan menjalankan aplikasi Android, mereka tidak selalu bekerja sebagaimana yang diinginkan.

Miliband juga mengungkapkan cintanya pada MLB At Bat selama wawancara. Ia menjadi fans dari Red Sox Boston setelah mengajar di Harvard University. Dan saat ia memutuskan meninggalkan iPhone untuk beralih ke BlackBerry, perlu dia ingat bahwa MLB berhenti mendukung layanan perangkat BlackBerry menjelang musim 2015.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7144 seconds (0.1#10.140)
pixels