Sistem Keamanan Jadi Andalan BlackBerry Jualan Android

Jum'at, 10 Maret 2017 - 21:01 WIB
Sistem Keamanan Jadi...
Sistem Keamanan Jadi Andalan BlackBerry Jualan Android
A A A
JAKARTA - BlackBerry baru saja meluncurkan Aurora, sebagai perangkat pertama yang diproduksi di Indonesia. Namun dengan bentang layar 5,5 inchi, BlackBerry tidak lagi menghadirkan keyboard Qwerty yang selama ini menjadi ciri khas.

Lalu mengapa BlackBerry meninggalkan ciri khas yang selama ini melekat pada produk mereka. Dalam hal ini Vice President BB Merah Putih, Stanly Widjaja mengungkapkan, tampilan yang ada saat ini sudah menyesuaikan permintaan pasar saat ini.

"Produk ini sudah dibuat berdasarkan riset yang mendalam. Tapi, apakah ada kemungkinan untuk memproduksi BlackBerry dengan keyboard fisik? Pasti ada. Kita tunggu saja. Kami selalu melakukan komunikasi yang intens dengan BlackBerry untuk menghadirkan produk yang cocok dengan pasar di Indonesia," ujar Stanly, di Jakarta, Jumat (10/3/2017).

BlackBerry Aurora sendiri sudah menjalankan sistem operasi Android 7 Nougat.‬ Sistem operasi ini berdampingan dengan berbagai fitur keamanan yang selma ini menjadi andalan BlackBerry.

"Kami menyadari persaingan smartphone android memang sangat ketat. Tapi BlackBerry Aurora punya keunggulan yang tidak dimiliki perangkat android lainnya. Aurora dibekai berbagai fitur keamanan khas BlackBerry," ugkap Stanly.

BlackBerry Aurora sudah mulai dipasarkan melalui sistem pre-order hingga 12 Maret 2017 di 10 situs e-Commerce. Tersedia dengan tiga varian warna Black, silver, dan gold perangkat ini dibanderol Rp 3.499.000.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1279 seconds (0.1#10.140)