Ini Alasan WeChat Gandeng MTA di Agenda Ramadan

Kamis, 09 Juli 2015 - 09:00 WIB
Ini Alasan WeChat Gandeng...
Ini Alasan WeChat Gandeng MTA di Agenda Ramadan
A A A
JAKARTA - Aplikasi WeChat Indonesia bekerja sama dengan Mal Taman Anggrek (MTA) dalam rangka memberikan fasilitas khusus di bulan Ramadan.

Program yang mengusung tema Taman Anggrek Special Treats (TASTE) ini, akan diselenggarakan selama tanggal 8-26 Juli 2015. Chief Marketing Officer WeChat Indonesia, Yovanita Cicilia mengatakan, untuk para WeChatters tinggal melakukan follow official account Mal Taman Anggrek dan dapat diskon 50% untuk setiap pembelian voucher kuliner.

"Voucher dapat dibeli langsung di booth WeChat yang ada di lantai Ground Mal Taman Anggrek, dengan harga minimal Rp50.000," ujarnya dalam pembukaan program di Restoran Pancious Mal Taman Anggrek, Rabu ()8/7/2015) malam. Yova melanjutkan, setiap yang melakukan pembelian voucher, secara langsung dikenakan potongan setengah harga asalkan dapat menunjukkan id anggota WeChat.

Bentuk kerja sama yang baru pertama kali dilakukan oleh kedua belah pihak ini memang bertujuan untuk menarik jumlah pengguna baru aplikasi serta lebih mendekatkan pengunjung mal melalui e-Commerce. "Nantinya ada 23 tenants kategori food & beverages yang sudah diajak kerja sama untuk promo ini," katanya.

Kategori kuliner ini dipilih dengan alasan dari keseluruhan total pengunjung mal, memang besar persentasenya yang datang hanya untuk menikmati food & beverages. Adapun indikator lainnya, berdasarkan data yang disampaikan oleh pihak Mal Taman Anggrek bahwa pengguna WeChat Indonesia terbesar untuk wilayah Jakarta adalah di Kota Jakarta Barat.

"Sangat kebetulan sekali, ternyata aplikasi dengan jumlah pengguna di dunia sekitar 500 juta id ini, banyak digunakan oleh mereka yang tinggal dekat dengan Mal Taman Anggrek," ucap Yova. Jika dilihat dari segi konsumen pasar, tentunya bentuk kerja sama seperti ini mampu menciptakan nuansa WeChat yang tidak hanya untuk kebutuhan mengobrol saja.

"Kami mau ke depankan tiga hal dalam aplikasi ini, untuk komunikasi, untuk bersosialisasi, serta mendukung gaya hidup, tampaknya ketiga poin itu sangat relevan dengan keinginan dari Mal Taman Anggrek juga," lanjutnya.

Walau pada dasarnya, jumlah pengunduh WeChat tidak akan bergerak meningkat secara signifikan dalam waktu kurang lebih satu bulan, namun Yova menyampaikan ada value yang lebih ingin ditonjolkan bagi seluruh WeChatters.

(Baca: WeChat-MTA Berikan Diskon Restoran)
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1172 seconds (0.1#10.140)