Panas! realme Siap Rilis C33, HP Kamera 50 MP Sejutaan Pesaing Samsung Galaxy A04

Senin, 24 Oktober 2022 - 11:05 WIB
loading...
Panas! realme Siap Rilis...
realme siap merilis HP 50 MP sejutaan dengan desain premium, realme C33. Foto: dok realme
A A A
JAKARTA - Persaingan pasar ponsel entry level semakin memanas. Terutama, yang memiliki resolusi kamera besar hingga 50 MP. Setelah Samsung mengenalkan Galaxy A04, giliran realme yang siap merilis C33 di Indonesia.

realme C33 dan realme Buds T100 akan dirilis Selasa, 25 Oktober 2022 besok dan akan membawa peningkatan besar pada jajaran realme C series.

”Selain kamera 50 MP, realme C33 juga punya desian premium. Sementara realme Buds T100 adalah True Wireless Stereo (TWS) entry level bergaya mewah,” ujar Michonne Wang, Marketing Director of realme Indonesia.

realme C33 dikonsep sebagai HP yang terinspirasi alam. Terutama lautan. Maka, warnanya adalah Aqua Blue.

Kamera 50 MP sudah memiliki AI. Diklaim bisa mengonfigurasi pemotretan baik siang maupun malam di sejumlah kondisi pencahayaan yang kompleks.

Melansir dari GSM Arena, realme C33 memiliki dimensi 164.2 x 75.7 x 8.3 mm. Beratnya 187 gram. Kover belakangnya dari plastik, serta mengusung dual SIM.

Untuk layar, memakai 6.5 inci dengan resolusi HD (720x1600 piksel), dan Android 12. Chipsetnya memakai Unisoc Tiger T612 (12 nm) dan GPU Mali-G57. Ada selot microSD.

Kamera utamanya 50 MP (wide) dan PDAF 0.3 MP f/2.8 (depth). Adapun kamera selfienya 5 MP, f/2.2. Ada selot jack 3.5 mm, sensor sidik jari di samping, dan baterainya Li-Po 5.000 mAh. Tapi, tidak memiliki NFC dan masih memakai microUSB 2.0.

Untuk pilihan memorinya, ada 32GB/3GB, 64GB/4GB RAM, dan 128GB/4GB. Namun realme belum memberikan kepastian varian mana yang akan dibawa ke Indonesia.



Adapun realme Buds T100 diklaim mudah terhubung ke HP, serta memiliki mode EQ untuk kustomisasi. Detail desain, spesifikasi, fitur, dan harga realme C33 serta realme Buds T100 baru akan diungkap pada 25 Oktober2022besok.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
4 Cara Menghapus Aplikasi...
4 Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Realme Anti Ribet
Cara Menghemat Baterai...
Cara Menghemat Baterai HP realme C2, Lakukan Langkah Ini!
Strategi Ambisius realme...
Strategi Ambisius realme dengan Inovasi Interchangeable-lens yang Mengguncang Industri Smartphone
Mengatasi HP Lemot realme,...
Mengatasi HP Lemot realme, Panduan Lengkap dan Praktis!
Realme Pecahkan Rekor...
Realme Pecahkan Rekor Pengisian Daya Super Cepat, hanya 4,5 Menit
Manjakan Pencinta Gaming,...
Manjakan Pencinta Gaming, HP realme 13 Meluncur Pekan Depan
Cara Reset HP realme...
Cara Reset HP realme ke Setelan Pabrik: Panduan Lengkap dan Tips Penting
Bocoran Fitur realme...
Bocoran Fitur realme GT 6: Snapdragon 8s Gen 3, Layar 6.000 Nits, dan Kemampuan AI
3 Cara Mengatasi Layar...
3 Cara Mengatasi Layar Mati saat Menelpon di HP realme
Rekomendasi
Hasil Lengkap Liga Europa:...
Hasil Lengkap Liga Europa: MU Lolos ke Perempat Final, AS Roma Tersingkir
Putin: Rusia Siap Gencatan...
Putin: Rusia Siap Gencatan Senjata dengan Ukraina
Jadwal Imsak dan Buka...
Jadwal Imsak dan Buka Puasa Jakarta, Jumat 14 Maret 2025/14 Ramadan 1446 H
Berita Terkini
China Luncurkan AI Baru...
China Luncurkan AI Baru Manus, Pintar Analisis Pasar Saham
41 menit yang lalu
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
4 jam yang lalu
Pantai di Iran Tiba-tiba...
Pantai di Iran Tiba-tiba Berubah Warna Menjadi Merah Darah
7 jam yang lalu
Indonesia Hapus 1,3...
Indonesia Hapus 1,3 Juta Konten Berbahaya Terkait Pornografi dan Judi Online
10 jam yang lalu
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
11 jam yang lalu
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
16 jam yang lalu
Infografis
Realme 7 Pro Rilis di...
Realme 7 Pro Rilis di Indonesia, Ini Harga dan Kemampuannya
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved