Kejadian Langka, Bayi Kura-Kura Hijau Ini Terlahir Punya 2 Kepala

Selasa, 13 September 2022 - 20:40 WIB
loading...
Kejadian Langka, Bayi...
Kejadian langka seekor bayi kura-kura terlahir memiliki 2 kepala di Kebun Binatang Odisha India. Foto/SputnikNews/OneIndia
A A A
NEW DELHI - Kejadian langka seekor bayi kura-kura terlahir memiliki 2 kepala di Kebun Binatang Odisha India. Bayi kura-kura berwarna hijau cerah ini lahir dari induk penyu slider bertelinga merah pada Senin 12 September 2022.

Induk kura-kura melahirkan dua bayi, satu tukik normal dan yang lain memiliki dua kepala. Peristiwa langka ini membuat banyak orang berbondong-bondong ke Taman Zoologi Nandankanan di Odisha untuk melihat kura-kura unik berkepala dua.

Menurut pejabat Taman Zoologi Nandankanan, bayi kura-kura berkelapa dua merupakan peristiwa langka akibat kelainan genetik. Wakil Direktur Taman Zoologi Nandankanan, Sanjeet Kumar mengatakan, bahwa penyu slider bertelinga merah bertelur di pasir beberapa hari yang lalu dan menetaskan dua tukik (bayi kura-kura).

“Kurator dan dokter hewan dari kebun binatang sedang berkonsultasi dengan Wildlife Institute of India (WII) dan para ahli untuk menyelamatkan tukik ini. Bayi penyu (berkepala dua) telah disimpan dalam sebuah kotak di taman reptil. Kami berusaha menyediakan lingkungan yang cocok untuk tukik,” kata Kumar kepada Kalingatv dikutip SINDOnews dari laman SputnikNews, Selasa (13/9/2022).



Ahli zoologi merawat dengan teliti penyu yang baru lahir dan menyediakan lingkungan yang aman di dalam kandang reptil taman Zoologi Nandankanan. Sampai saat ini, tukik penyu berkepala dua itu baik-baik saja dan bergerak normal di sekitar kandangnya.

Kura-kura kecil berkepala dua ini sangat lucu, sekilas seperti mainan. Sebuah video berdurasi 13 detik yang beredar di media sosial merekam kura-kura berkepala dua terlihat sedang bermain.
Kejadian Langka, Bayi Kura-Kura Hijau Ini Terlahir Punya 2 Kepala


Banyak penyu berkepala dua yang dilaporkan hidup dalam waktu yang relatif lama dan telah disimpan di museum. Dalam kebanyakan kasus ini, hewan memiliki dua kepala tetapi hanya memiliki satu sistem pencernaan dan satu jantung.



Namun dalam beberapa kasus, kura-kura berkepala dua ditemukan memiliki dua tubuh yang terpisah. Pada bulan Juli tahun ini, bayi penyu berkepala dua lahir di Malaysia, tetapi hanya bertahan beberapa hari saja.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dituduh Hindari Pajak,...
Dituduh Hindari Pajak, India Denda Samsung
Blokir Konten yang Dicap...
Blokir Konten yang Dicap Berbahaya , X Gugat India
5 Hewan Endemik China...
5 Hewan Endemik China yang Mengejutkan, Salah Satunya Panda Raksasa
Diyakini Lokasi Harta...
Diyakini Lokasi Harta Karun, Ratusan Warga Berbondong-bodong Gali Tempat Ini
lmuwan Ungkap Penyebab...
lmuwan Ungkap Penyebab 1 Keluarga Berjalan seperti Beruang
India Larang Pegawai...
India Larang Pegawai Pemerintah Gunakan AI DeepSeek dan ChatGPT
India Umumkan Siap Melawan...
India Umumkan Siap Melawan China dan AS dengan AI Harga Murah
Pengguna Android Makin...
Pengguna Android Makin Aman, Google Play Protect Langsung Sikat Aplikasi Berbahaya
India Kembali Luncurkan...
India Kembali Luncurkan Satelit Navigasi ke Luar Angkasa
Rekomendasi
Profil 2 Jenderal TNI...
Profil 2 Jenderal TNI Purn yang Ingin Wapres Gibran Lengser, Mantan Menag dan Panglima TNI Era Soeharto
Di Balik Kemudi Jetour...
Di Balik Kemudi Jetour T1 & T2: Raja Aspal & Penakluk Lumpur yang Bikin Jantung Copot!
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron 'Terbelenggu Rindu' Eps 221: Usaha Amira dan Biru Dapatkan Sample DNA Arkana
Berita Terkini
Perkuat Identitas dengan...
Perkuat Identitas dengan Tema Retro, LG Mendefinisikan Ulang Pengalaman Konsumen
27 menit yang lalu
7 Cara Mengatasi Ghost...
7 Cara Mengatasi Ghost Touch pada iPhone, Ternyata Mudah!
3 jam yang lalu
iPhone 16 Baru Diluncurkan,...
iPhone 16 Baru Diluncurkan, Pahami Istilah iPhone Inter
4 jam yang lalu
Cara Mengganti Bahasa...
Cara Mengganti Bahasa di HP Samsung, Wajib Tahu!
5 jam yang lalu
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
20 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
1 hari yang lalu
Infografis
Supermoon Biru yang...
Supermoon Biru yang Langka, Terbesar dan Paling Terang Tahun Ini
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved