Mudah dan Praktis, Begini Cara Cek BI Checking atau SLIK Online

Senin, 16 Mei 2022 - 13:21 WIB
loading...
Mudah dan Praktis, Begini...
BI Checking yang pada awalnya bagian layanan dari Bank Indonesia berpindah menjadi layanan milik Otoritas Jasa Keuangan atau OJK. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Cara cek BI Checking atau SLIK Online bisa dilakukan dengan praktis. Bagi sebagian orang, BI Checking diketahui sebagian salah satu faktor yang menentukan persetujuan kredit bank atau lembaga keuangan lainnya.

Dalam perkembangannya, BI Checking yang pada awalnya bagian layanan dari Bank Indonesia berpindah menjadi layanan milik Otoritas Jasa Keuangan atau OJK. Selain itu namanya pun berganti menjadi SLIK atau Sistem Layanan Informasi Keuangan.

Dikutip dari situs resmi OJK, SLIK dapat dimanfaatkan untuk memperlancar proses penyediaan dana, penilaian kualitas debitur, penerapan manajemen risiko kredit atau pembayaran, dan lainnya. Layanan SLIK juga memungkinkan debitur untuk meminta informasi seputar Debitur yang bersangkutan secara luring maupun daring atau online.



Lantas, bagaimanakah cara memeriksa BI Checking atau SLIK secara online? Berikut ulasannya.

1. Persiapkan Syarat-Syarat yang Diperlukan
Sebelum melakukan cek SLIK secara online, perlu diketahui ada beberapa syarat berupa dokumen yang harus disediakan.

-Debitur Perorangan: Kartu Tanda Penduduk (KTP) bagi WNI, Paspor untuk WNA

-Debitur Badan Usaha : KTP untuk WNI, Paspor untuk WNA, Identitas milik Badan Usaha terkait (NPWP, Akta Pendirian).

2. Registrasi
Setelah semua persyaratan sudah terkumpul lengkap, langkah selanjutnya adalah melakukan registrasi.

-Buka Laman Permohonan SLIK melalui Browser. Atau bisa melalui link berikut https://konsumen.ojk.go.id/minisitedplk/registrasi

-Lanjut, pilih jenis pemohon dan tentukan tanggal yang tersedia.

-Setelah itu, silahkan isi formulir yang tersedia dengan lengkap dan benar.

-Lalu, upload foto atau hasil scan dokumen persyaratan yang diperlukan SLIK Online.

-Kemudian, tunggu bukti registrasi permohonan SLIK Online via Email.

-Setelahnya, OJK akan memverifikasi terlebih dahulu data pemohon. Biasanya hasil verifikasi akan muncul paling lambat H-2 dari tanggal antrian.

3. Finalisasi
Setelah data yang disampaikan sudah valid dan disetujui, langkah selanjutnya adalah tahap finalisasi.

-Cetak Formulir

Pertama, cetak formulir sebanyak 3 rangkap dan ditandatangani semua.

-Kirim ke WhatsApp OJK

Selanjutnya, foto atau scan formulir yang sudah dicetak. Lanjut, kirimkan hasilnya ke nomor WhatsApp OJK. Dalam langkah ini, pemohon juga wajib melengkapi pengiriman dengan foto selfie sembari memegang KTP asli.

Setelah itu, OJK akan kembali melakukan verifikasi data. Apabila sudah lolos, OJK akan mengirimkan hasil iDEB SLIK via email. Selesai.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Cara Tukar Uang Baru...
Cara Tukar Uang Baru Lewat Aplikasi PINTAR BI, Mudah Banget!
Modus Baru! Hacker Retas...
Modus Baru! Hacker Retas Akun Instagram Bank Indonesia Yogyakarta, Tawarkan Giveaway iPhone
Benarkah BI Checking...
Benarkah BI Checking Kol-5 Susah Dapat Kerja? Fresh Graduate Wajib Tahu!
Bisa Dipakai di Thailand,...
Bisa Dipakai di Thailand, Dana Dompet Digital Pertama dengan QR Cross Border
Wajib Tahu, OJK Tidak...
Wajib Tahu, OJK Tidak Pernah Memberikan Izin ke Aplikasi Penghasil Uang
Kebocoran Data Bank...
Kebocoran Data Bank Indonesia Ibarat Puncak Gunung Es
Terkait Kebocoran Data...
Terkait Kebocoran Data di BI, Ini Kata Kominfo
Benarkan Adanya Kebocoran...
Benarkan Adanya Kebocoran Data Bank Indonesia, BSSN: Bukan Data Kritikal
Data Bank Indonesia...
Data Bank Indonesia Diduga Bocor, Diretas Geng Ransomware Conti?
Rekomendasi
GAC Aion Siap Meluncurkan...
GAC Aion Siap Meluncurkan L4 Robotaxi di Shanghai Auto Show 2025
Dunia Berduka, Lonceng...
Dunia Berduka, Lonceng Gereja-gereja Berdentang untuk Paus Fransiskus
Proses Canggih Pembuatan...
Proses Canggih Pembuatan Mobil dan Baterai GAC Aion di Guangzhou
Berita Terkini
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
12 jam yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
15 jam yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
1 hari yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
1 hari yang lalu
Wikipedia Tawarkan Data...
Wikipedia Tawarkan Data ke Keggle untuk Melatih AI
1 hari yang lalu
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
1 hari yang lalu
Infografis
Cara Cek Halal MUI Online,...
Cara Cek Halal MUI Online, Jamin Kehalalan Makanan di Restoran Kesayanganmu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved