Bahaya, Hackers Mulai Coba Bobol Dompet Virtual Pemilik Crypto

Rabu, 06 April 2022 - 05:30 WIB
loading...
Bahaya, Hackers Mulai...
Pemilik aset crypto kini perlu waspada karena sudah jadi target baru hacker. Foto/IST
A A A
JAKARTA - Kelompok hacker mulai coba membobol dompetdigital pemilik crypto. Upaya itu sudah dimulai ditandai dengan adanya upaya peretasan email pengguna dompet crypto, Trezor yang telah terdaftar di Mailchimp.

Saat ini Mailchimp melihat ada beberapa upaya phissing yang dilakukan sekelompok hacker terhadap pemilik dompetdigital Trezor. Kelompok hacker itu mengirimkan surat elektronik dengan menginformasikan kepada pemilik dompetdigitalTrezor adanya potensi gangguan keamanan.

Dalam email itu juga hacker meminta mereka untuk segera mengunduh aplikasi baru Trezor Suite. Parahnya aplikasi itu justru digunakan untuk membobol aset crypto yang dimiliki pengguna.



Bahaya, Hackers Mulai Coba Bobol Dompet Virtual Pemilik Crypto


"Upaya ini sangat rumit dan eksepsional. Jelas sekali memiliki level rencana yang sangat detail. Aplikasi yang digunakan untuk kejahatan ini adalah bentuk kloning Trezor Suite yang secara realistis juga berfungsi, termasuk juga versi web-nya," tulis keterangan resmi Trezor seperti dikutip PC Mag.

Mailchimp mengakui layanan mereka telah diretas hacker pada 26 Maret lalu. Saat itu kelompok peretas itu telah mengambil sejumlah data pengguna crypto. Menurut mereka customer support Mailchimp diperdaya dengan adanya permintaan bantuan yang dilancarkan oleh kelompok hackers itu.



"Berdasarkan investigasi kami, setidaknya ada 300 data yang telah diambil. Penyelidikan kami menunjukkan data-data yang diambil itu adalah penggiat mata uang digital. Mereka semua sudah kami informasikan mengenai keadaan ini," terang Siobham Smyth, CIO Mailchimp.

Di saat yang sama Siobham Smyth mengatakan upaya peretasan ini juga jadi tanda adanya kelemahan di kunci API yang dimiliki konsumen. "Kami telah menonaktifkan kunci API tersebut, menerapkan perlindungan sehingga tidak dapat diaktifkan kembali, dan memberi tahu pengguna yang terpengaruh,” ujar Siobham Smyth.

“Kami dengan tulus meminta maaf kepada pengguna kami atas insiden ini dan menyadari bahwa itu membawa ketidaknyamanan dan menimbulkan pertanyaan bagi pengguna kami dan pelanggan Trezor,” tambahnya.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Elon Musk Umumkan X...
Elon Musk Umumkan X Diserang Besar-besaran
Bank di Arab Saudi Dilarang...
Bank di Arab Saudi Dilarang Gunakan WhatsApp
Hacker China dan Iran...
Hacker China dan Iran Manfaatkan Chatbot AI Google Gemini untuk Serangan Siber
Pengguna Android Makin...
Pengguna Android Makin Aman, Google Play Protect Langsung Sikat Aplikasi Berbahaya
Heboh, Hacker China...
Heboh, Hacker China Berhasil Curi Data dan Sadap Jutaan Warga Amerika!
Hacker Jahil Berulah,...
Hacker Jahil Berulah, Maskapai Japan Airlines Jadi Korban: Sistem Lumpuh, Penerbangan Ditunda
iPhone Sulit Dibobol,...
iPhone Sulit Dibobol, Tim Cook Beberkan Penyebabnya
CISA Beri Panduan AS...
CISA Beri Panduan AS Lawan Mata-mata Siber dari China
Microsoft Tuding Rusia...
Microsoft Tuding Rusia dan China Melakukan Serangan Siber Besar-besaran
Rekomendasi
Tanggapi Gugatan Pidana...
Tanggapi Gugatan Pidana CMNP, Kuasa Hukum BHIT Hotman Paris: Sudah Kedaluwarsa!
Proyek MRT di Rawamangun...
Proyek MRT di Rawamangun Kebakaran
Teror Penembakan Mobil...
Teror Penembakan Mobil Hantui Warga Malang
Berita Terkini
Admin WhatsApp Ditembak...
Admin WhatsApp Ditembak Mati Anggota Group usai Dikeluarkan dari Group
9 jam yang lalu
HUAWEI Mate X6: Maksimalkan...
HUAWEI Mate X6: Maksimalkan Produktivitas dan Nikmati Kemudahan Instal Google Apps dengan Cepat
10 jam yang lalu
Elon Musk Umumkan X...
Elon Musk Umumkan X Diserang Besar-besaran
15 jam yang lalu
Benarkah Kapal Hantu...
Benarkah Kapal Hantu The Flying Dutchman Itu Ada? Ini Penjelasannya
16 jam yang lalu
Diyakini Lokasi Harta...
Diyakini Lokasi Harta Karun, Ratusan Warga Berbondong-bodong Gali Tempat Ini
20 jam yang lalu
Norwegia Gunakan Robot...
Norwegia Gunakan Robot sebagai Asisten Rumah Tangga
1 hari yang lalu
Infografis
Bahaya Susu Kental Manis...
Bahaya Susu Kental Manis pada Anak, Bisa Picu Stunting
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved