Sandiaga Uno: Rp10,42 Triliun Diinvestasikan ke Metaverse!
loading...
A
A
A
JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menyebut pemerintah Indonesia akan berinvestasi hingga USD782 miliar atau setara Rp10,42 triliun untuk pengembangan metaverse . Hal itu diungkapkan Sandiaga Uno saat mengisi acaraWebinar March Festival 2022, Kamis (24/3/2022) ini.
Sandiaga Uno mengatakan kucuran dana sebesar triliunan rupiah itu bukan tanpa alasan. Menurutnya di masa depan metaverse dianggap akan menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari dan Indonesia memiliki peluang yang besar untuk besar di metaverse.
"Kita jangan sampai ketinggalan, karena Indonesia punya produk ekonomi kreatifnya. NFT berbentuk produk kreatif bisa ditempatkan di metaverse," terang Sandiaga Uno bersemangat.
Metaverse menurutnya adalah keniscayaan. Jika awalnya metaverse ini hanya medium entertainment, di masa depan metaverse akan menjadi bentuk keseharian masyarakat global.
"Banyak inovasi yang muncul saat ini akan larinya ke arah metaverse di masa depan. Apa yang dirasakan in real life, semua akan bisa terjadi juga di metaverse," tambah Sandiaga Uno.
"Inovasi tersebut berangkat dari segala aspek, mulai dari pendidikan, kesehatan, hingga ekonomi. Metaverse akan menjadi dunia masa depan dan Indonesia bisa beradaptasi di sana jika infrastrukturnya didukung dengan baik," pungkas Sandiaga Uno.
Sandiaga Uno mengatakan kucuran dana sebesar triliunan rupiah itu bukan tanpa alasan. Menurutnya di masa depan metaverse dianggap akan menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari dan Indonesia memiliki peluang yang besar untuk besar di metaverse.
"Kita jangan sampai ketinggalan, karena Indonesia punya produk ekonomi kreatifnya. NFT berbentuk produk kreatif bisa ditempatkan di metaverse," terang Sandiaga Uno bersemangat.
Metaverse menurutnya adalah keniscayaan. Jika awalnya metaverse ini hanya medium entertainment, di masa depan metaverse akan menjadi bentuk keseharian masyarakat global.
"Banyak inovasi yang muncul saat ini akan larinya ke arah metaverse di masa depan. Apa yang dirasakan in real life, semua akan bisa terjadi juga di metaverse," tambah Sandiaga Uno.
"Inovasi tersebut berangkat dari segala aspek, mulai dari pendidikan, kesehatan, hingga ekonomi. Metaverse akan menjadi dunia masa depan dan Indonesia bisa beradaptasi di sana jika infrastrukturnya didukung dengan baik," pungkas Sandiaga Uno.
(wsb)