Monitor Gaming Mini LED Pertama di Dunia Ini Dibanderol Rp36 Juta

Minggu, 06 Maret 2022 - 10:41 WIB
loading...
A A A
Adaptive Sync
Adaptive Sync pada DP1.4 dan HDMI2.1 VRR (Variable Refresh Rate) melalui HDMI 2.1 dengan NVIDIA G-SYNC Compatibility dan AMD FreeSync Premium Pro membuat adegan dinamis dan mulus.

Auto Source Switch+ membantu gamer berpindah sumber input saat ada perangkat gaming baru yang disambung. Dengan port HDMI 2.1, DisplayPort 1.4 dan USD 3.0 port, pengguna dapat mudah menyambung berbagai perangkat ke Odyssey Neo G9.

Desain Cantik
Layar monitor tersebut cocok dengan gaming setup apapun. Eksteriornya putih mengkilap dilengkapi sistem pencahayaan infinity core futuristik. Ada 52 warna dan lima opsi efek pencahayaan. Fitur CoreSync memungkinkan pengguna mempersonalisasi gaming setup dengan beberapa warna.

Harga dan Ketersediaan
Samsung Odyssey Neo G9 (G95NA) tersedia untuk preorder mulai 6 Maret-20 Maret 2022 di toko online Samsung.com/id, JD.id, Blibli.com, Tokopedia dan Shopee Samsung Monitor Official Store.

Selama periode pre-order, pengguna mendapat harga spesial. Yakni Rp30 juta dari harga normal Rp36 juta. Plus, bonus hadiah ekslusif Gaming Gear (Keyboard, Mouse & Headset) dari Corsair senilai Rp6.697.000.
(dan)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1390 seconds (0.1#10.140)