Aksesibilitas dan Mobilitas, Multipolar Technology Percepat Adopsi Digital

Jum'at, 23 Juli 2021 - 20:59 WIB
loading...
Aksesibilitas dan Mobilitas,...
Erlina, Division Head Project Management Office Multipolar Technology (batik hijau/kiri) dan Idianti Adharini, Project Manager Multipolar Technology untuk Implementasi MailApp di Kementerian BUMN, FOTO/ IST
A A A
JAKARTA - PT Multipolar Technology Tbk (Multipolar Technology) bekerja sama dengan PT Helios Informatika Nusantara mengadakan webinar dengan topik “Permudah dan Percepat Pengelolaan dan Administrasi Persuratan Secara Digital” (22/7), yang memperkenalkan aplikasi persuratan MailApp berbasis web dan dilengkapi versi mobile guna memudahkan aksesibilitas dan mobilitas.

Pertumbuhan dan sirkulasi dokumen dalam jumlah besar menjadi tantangan yang tidak ada habisnya apabila tidak didukung tata kelola berbasis teknologi. Masih banyak institusi yang harus mengelola dan mendata surat atau dokumen seperti surat masuk dan keluar, review konsep surat, serta disposisi surat secara manual atau belum terintegrasi. Namun jika jumlah surat masuk, surat keluar, dan disposisi yang dikelola sudah mencapai ribuan, hal ini sulit dilakukan tanpa dukungan aplikasi yang memadai.

BACA JUGA - WHO Berharap Delta Akan Dilemahkan Varian Terbaru Covid-19

“Kami menghadirkan aplikasi MailApp siap pakai yang mudah digunakan, aman, serta dapat diintegrasikan dengan aplikasi kolaborasi yang umum dipakai sehari-hari seperti email dan Office 365. MailApp memiliki fitur lengkap yang memudahkan pembuatan berbagai jenis surat berdasarkan format standar, pengarsipan terpusat, pelacakan surat, dan kemampuan menangani dokumen dalam jumlah hingga ribuan setiap bulannya. Untuk mendukung mobilitas, MailApp juga dilengkapi dengan fleksibilitas akses via aplikasi mobile,” papar Erlina, Division Head Project Management Office Multipolar Technology.

MailApp yang dikembangkan sendiri oleh Multipolar Technology ini menyuguhkan kemampuan merekam dan melacak histori persetujuan dokumen, sistem editor yang user friendly, lengkap dengan fitur digital signature dan QR Code. Pencarian surat atau berkas dapat dilakukan secara cepat dengan fitur pencarian melalui beberapa parameter, dan penelurusan pemrosesan surat bisa diketahui setiap saat melalui log surat. Dengan aplikasi yang berbasis web dan mobile, MailApp bisa diakses dari mana pun dan kapan pun secara mudah dan cepat.

“Keunggulan lainnya adalah, pengoperasian MailApp demikian mudahnya karena aplikasi ini terintegrasi dengan Microsoft Word dan Microsoft Exchange atau Outlook yang sudah biasa kita pakai sehari-hari, sehingga tidak usah kuatir lagi dengan kesenjangan teknologi. Penata kelola administrasi persuratan bisa melakukan pemantauan melalui dashboard dan reporting dengan active chart, atau melakukan penyesuaian peran pengguna dan pengaktifan fitur tertentu hanya dengan setting parameter saja,” tambah Erlina.

Aplikasi MailApp memberikan perspektif baru mengenai aplikasi persuratan atau nota dinas elektronik yang modern dan mengadopsi konsep digitalisasi terkini. Sebagai penyedia solusi digital terkemuka di Indonesia, Multipolar Technology terus menghadirkan inovasi solusi dan layanannya bagi perusahaan di berbagai sektor industri agar bisa lebih cepat dalam melakukan transformasi digital.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Manfaatkan AI dan Big...
Manfaatkan AI dan Big Data, Kinerja PR Kian Presisi dan Efektif
Google Luncurkan BigQuery...
Google Luncurkan BigQuery Studio, Cara Baru untuk Menangani Data
Jaringan Internet Berbasis...
Jaringan Internet Berbasis Laser Tawarkan Akses Kencang dan Murah Buat Indonesia
Ahli Gaungkan Perlunya...
Ahli Gaungkan Perlunya Big Data dan Cyber Security di Indonesia
5 Rekomendasi Modem...
5 Rekomendasi Modem 4G Terbaik yang Sering Dipakai Browsing
Israel Jadi Negara Terbaik...
Israel Jadi Negara Terbaik Kualitas Hidup Digital, Indonesia Nomor 72
Ekosistem Danantara...
Ekosistem Danantara dan Akselerasi Kaum Muda Menuju Indonesia Emas 2045
Hadirkan Dua Pakar,...
Hadirkan Dua Pakar, FISIP UPNVJ Bedah Ragam Riset Big Data dalam Ilmu Komunikasi
Fokus Pemanfaatan Big...
Fokus Pemanfaatan Big Data dan AI, Peruri dan BSrE-BSSN Berkolaborasi
Rekomendasi
Kisah Konflik Internal...
Kisah Konflik Internal Keluarga Penguasa Mataram Pasca Perintah Pembunuhan Ulama
Pendaftaran Sekolah...
Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2025 STIS Akan Dibuka, Lulus Jadi PNS BPS
Hamas Berharap Paus...
Hamas Berharap Paus Leo XIV Perkuat Dukungan pada Mereka yang Tertindas
Berita Terkini
Komdigi Tebar Jaring...
Komdigi Tebar Jaring Raksasa, 1,5 Juta Konten Haram Rontok! Transaksi Judi Online Terjungkal
Apple Kembangkan Chip...
Apple Kembangkan Chip untuk Kacamata Pintar
Kenapa Tidak Ada yang...
Kenapa Tidak Ada yang Berani Bongkar Makam Kaisar China Pertama? Ini Jawabannya
Uji Kekuatan Smartphone,...
Uji Kekuatan Smartphone, Samsung Ciptakan Robot Pantat
Bill Gates Berencana...
Bill Gates Berencana Sumbangkan Separuh Harta Kekayaanya
Beredar, ASUS Vivobook...
Beredar, ASUS Vivobook S14 Laptop AI Terbaik 2025
Infografis
Manfaat Susu untuk Sendi...
Manfaat Susu untuk Sendi dan Tulang yang Sering Diabaikan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved