Review Sound OPPO Enco Buds, Galak di Lamb of God dan Renyah di BTS

Senin, 14 Juni 2021 - 08:05 WIB
loading...
A A A
Ternyata hasilnya mengagumkan. Sound engineer-nya pintar dalam menterjemahkan aransemen sehingga menghasilkan sound/suara yang pas untuk lagunya.

Secara teknis, suara bass drum yang dibuat tight dan deep sangat terasa. Lalu, frekuensi 3.000-5.000 Hz yang ingin ditonjolkan juga terasa.

Staging gitar yang dirancang ganda di kiri dan kanan juga terdengar jelas. Begitupun pembagian suara vokal serta cymbal drum. Bahkan, Sindonews berkesimpulan bahwa OPPO Enco Buds cocok untuk lagu-lagu metal.

Review Sound OPPO Enco Buds, Galak di Lamb of God dan Renyah di BTS

Terakhir adalah lagu BTS terbaru bertajuk Butter. Lagu ini nyaman di dengar, dengan catatan volumenya sekitar 70 persen. Ketika Sindonews coba di volume penuh, ternyata justru kurang enak. Tidak seperti lagu Lamb of God yang nyaman di volume rendah dan tinggi.

Yang menarik, lagu Butter terasa sangat crispy di frekuensi mid-high. Terutama di bagian vokal dan instrument sequencer-nya. Terasa renyah dan nyaring.

Review Sound OPPO Enco Buds, Galak di Lamb of God dan Renyah di BTS

TWS ini cocok digunnakan untuk semua genre musik. Posisi ternyamannya ada di volume 50-70 persen. Khusus pencinta musik rock/metal, silahkan dengarkan hingga volume 100 persen drivernya tetap enak dan tidak terasa pecah.



Salah satu masukan, hanya kontrol sentuh cerdasnya yang terlalu sensitive. Jadi terkadang mengganggu saat menggunakannya. Penggunaan protokol Bluetooth 5.2 sudah yang terbaik saat ini. Memungkinkan earbuds digunakan dua-duannya, atau hanya salah satu. Selain interferensi lebih minim, jarak jangkauannya bisa mencapai 10 meter.
(dan)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.7193 seconds (0.1#10.140)