Alasan Mi 11 Tetap Gunakan Adaptor Charger Berteknologi GaN di Kotak Pembelian

Rabu, 17 Maret 2021 - 09:33 WIB
loading...
Alasan Mi 11 Tetap Gunakan...
Xiaomi Mi 11 dipasarkan dengan travel charger yang menggunakan teknologi Galium Nitride (GaN). Foto: Sindonews/danang arradian
A A A
JAKARTA - Flagship pertama dengan Snapdragon 888 di Indonesia, Xiaomi Mi 11 , tidak hanya dijual menggunakan travel charger . Setiap kemasan bahkan dibekali pengisi daya 55W berteknologi Galium Nitride (GaN).

Apa yang dilakukan Xiaomi memang berbeda dengan sejumlah perusahaan lain seperti Samsung dan Apple.

BACA JUGA: Flagship Pertama dengan Snapdragon 888, Ini Spesifikasi Lengkap Xiaomi Mi 11

Model flagship Galaxy S21 dan iPhone 12 sama-sama tidak diberikan adaptor charger di kotak peembeliannya dengan alasan ramah lingkungan. Kedua perusahaan beralasan bahwa pengguna mereka sudah memiliki adaptor charger, sehingga tidak perlu lagi disediakan dalam pembelian.

Alasan Samsung dan Apple melakukan hal tersebut tentu masuk akal. Tapi, sama masuk akalnya dengan Xiaomi yang memutuskan untuk tetap membekali Mi 11 dengan pengisi daya/charger berteknologi GaN.

Alasan Mi 11 Tetap Gunakan Adaptor Charger Berteknologi GaN di Kotak Pembelian

Seperti diketahui, Xiaomi Mi 11 menggunakan baterai 4.600 mAh. Yang unik dan berbeda dengan ponsel flagship lainnya, Mi 11 mendukung teknologi pengisian daya super cepat.

Yakni, 55W untuk pengisian daya dengan kabel, 50W dengan pengisian daya nirkabel, serta 10W untuk mengisi daya perangkat lain secara reverse charging.

Nah, untuk bisa mendapatkan kecepatan pengisian daya hingga 55W itu, maka pengguna harus menggunakan adaptor charger khusus dengan teknologi Galium Nitride (GaN).

GaN (Gallium Nitride) adalah teknologi yang mampu menghantar listrik lebih besar, melepas panas lebih cepat, namun ukurannya lebih ringkas. Travel charger/adaptor charger berteknologi GaN tetap ringkas, tetap tidak panas walau mengantar listrik besar, dan bahkan bisa digunakan untuk mengisi daya beragam perangkan lain. Mulai dari Nintendo Switch, bahkan laptop MacBook.

Menggunakan adaptor charger GaN, baterai 4.600 mAh Xiaomi Mi 11 dapat terisi penuh hanya dalam 45 menit. Cepat sekali! Ini akan memudahkan pengguna saat di perjalanan ataupun aktivitas sehari-hari. Karena baterai Mi 11 tidak butuh waktu lama untuk bisa terisi penuh.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Jangan Asal Cas! Ini...
Jangan Asal Cas! Ini Rekomendasi 10 Fast Charging iPhone Berkualitas
Mengenal Power Bank...
Mengenal Power Bank dengan Teknologi GaN, Ternyata Ini Keunggulannya!
Begini Cara Menghilangkan...
Begini Cara Menghilangkan Iklan di HP Xiaomi, Mudah dan Simpel!
Komparasi Foto Xiaomi...
Komparasi Foto Xiaomi Mi 11 vs Xiaomi 11T Pro, Mana yang Terbaik?
Cara Menggunakan Aplikasi...
Cara Menggunakan Aplikasi Your Phone Companion di Xiaomi Mi 11 Ultra
Ini Keuntungan Memakai...
Ini Keuntungan Memakai Wireless Fast Charging untuk Ponsel di dalam Mobil
Perlu Charger OPPO yang...
Perlu Charger OPPO yang Original? Inilah 5 Tips Membelinya
Spesifikasi Lengkap...
Spesifikasi Lengkap Xiaomi Mi 11 dengan Chipset Snapdragon 888
Rekomendasi
Gudang BBM Ilegal di...
Gudang BBM Ilegal di Jambi Meledak, Api Diduga dari Mobil yang Dimodifikasi
5 Jenderal Jabat KSAD...
5 Jenderal Jabat KSAD dalam 10 Tahun Terakhir, Mulyono hingga Maruli Simanjuntak
Jenderal Soedirman hingga...
Jenderal Soedirman hingga Soeharto Jadi Inspirasi Fauzan Rachmansyah Terjun ke Politik
Berita Terkini
Kenapa Vaksin TBC M72...
Kenapa Vaksin TBC M72 Bill Gates Diujicoba di Indonesia? Simak Ulasan Lengkapnya
Lebih Dulu Bumi atau...
Lebih Dulu Bumi atau Matahari? Ini Penjelasan Menurut Sains
Usai Memukau Dunia,...
Usai Memukau Dunia, HUAWEI WATCH FIT 4 Series Ramping nan Powerful dengan Fitur Sport Ultra dan ECG Siap Hadir di Indonesia
Terlalu Banyak Pekerjaan...
Terlalu Banyak Pekerjaan Secara Harfiah Bisa Mengubah Otak Anda
Kenapa Tahun 2025 Sangat...
Kenapa Tahun 2025 Sangat Panas? Ternyata Ini Penyebabnya
Supa: Platform yang...
Supa: Platform yang Menyediakan Akses ke Banyak AI Sekaligus
Infografis
Aksi Premanisme Makin...
Aksi Premanisme Makin Marak Terjadi di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved