Giliran Jasa Marga Diduga Kena Retas, 252 GB Data Bocor

Rabu, 24 Agustus 2022 - 20:11 WIB
Kebocoran data diduga menimpa Jasa Marga dengan total 252 GB data yang diretas. Foto: ist
JAKARTA - Dugaan kebocoran data kerap terjadi belakangan ini. Setelah sebelumnya menimpa PLN dan juga IndiHome, kini giliran perusahaan tol plat merah Jasa Marga yang jadi korbannya.

Data milik Jasa Marga diduga bocor dan dibagikan oleh akun @desorden di BreachForums (breached.to) pada 23 Agustus 2022 silam. Dalam postingannya, ia mengklaim bahwa setidaknya ada 252 GB data yang berhasil miliki.

”Kami bertanggung jawab atas peretasan dan pelanggaran data PT Jasamarga Tollroad Operator (https://www.jmto.co.id), operator jalan tol dan jalan tol terbesar di Indonesia, dengan laba bersih Rp1,62 triliun pada tahun 2021,” tulis @desorden.



”Pelanggaran data ini melibatkan 252 GB data, pengkodean, dan dokumen, di 5 server mereka. Pelanggaran data melibatkan pengguna, pelanggan, karyawan, data perusahaan dan keuangan mereka,” tambahnya.

Selain memberikan deskripsi terkait isi data, @desorden juga tak lupa memberikan sampel data kepada para penghuni forum. Ia mengatakan bahwa sampel data bisa di akses melalui https://gofile.io/d/7tIWZi .



Hingga saat ini belum diketahui apakah data-data tersebut benar merupakan milik Jasa Marga atau tidak. Hingga berita ini dimuat, pihak Jasa Marga sendiri belum angkat suara. SINDOnews sudah meminta tanggapan dari Kominfo namun belum ada jawaban.
(dan)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More