4 Aplikasi untuk Memaksimalkan S Pen di Galaxy Tab S7 FE 5G

Selasa, 14 Desember 2021 - 06:05 WIB
Ada banyak sekali creative tools yang bisa dipakai dengan S Pen di Galaxy Tab S7 FE 5G. Foto: Sindonews/Danang Arradian
JAKARTA - Dengan Galaxy Tab S7 FE 5G konsumen bisa melakukan lebih banyak hal. Terutama lewat dukungan S Pen yang sudah jadi paket penjualan tablet dengan banderol Rp9.499.000 itu.

Menggunakan S Pen di Galaxy Tab S7 FE 5G memang terasa lebih alami/natural. Sebab, rasanya seperti menulis di atas kertas, bukan di layar. Ini karena S Pen memiliki latensi rendah 30 milidetik, 4096 level pressure sensitivity, juga diameter ujung sebesar 0,7mm. S Pen juga tidak perlu di charge, serta mudah dibawa-bawa karena bisa di tempel di belakang tablet.



Layar 12,4 inci Samsung Galaxy Tab S7 FE 5G membuatnya nyaman untuk kegiatan kreatif. Karena memiliki bezel tipis dengan screen to body ratio 84%, tebal 8,9mm, serta tajam dengan resolusi 2560x1600 piksel.

Nah, ternyata ada banyak cara untuk mengoptimalkan penggunaan S Pen di Galaxy Tab S7 FE 5G. Fungsi S Pen akan semakin dahsyat ketika dikombinasikan dengan creative tools atau berbagai aplikasi di Google Play Store. Apa saja?



1. Samsung Notes



Menggunakan aplikasi Samsung Notes, S Pen memudahkan menyimpan ide yang tiba-tiba muncul, mencatat dengan tulisan tangan, dan mengubahnya menjadi teks dan menyimpannya dalam format file yang diinginkan.

Pengguna dapat mengelola setiap notes dengan tag otomatis dan menggunakan fitur Intelligent Search untuk menemukan notes terpenting, tak masalah kontennya tulisan tangan atau teks.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More