Hari Terakhir MNC Tech Forum Bahas Kreator Hingga Literasi Digital
Jum'at, 05 November 2021 - 21:02 WIB
JAKARTA - MNC Tech Forum hari terakhir baru saja digelar secara virtual, Jumat (4/11), sebagai rangkaian dari perayaan HUT MNC Group ke-32.
Webinar kali ini mengangkat tema Creators of The New Space dan mendatangkan pemateri yang ahli di bidangnya.
Salah satu yang menjadi pembicara utama adalah Usman Kansong selaku Direktur Jendral Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Kominfo.
Dalam sesi pertama, Usman memaparkan mengenai diseminasi konten dan ekosistem digital di Indonesia. Menurutnya saat ini ada perubahan pola perilaku masyarakat Indonesia.
”Terdapat perubahan konfigurasi pemanfaatan atau penggunaan internet dalam masa pandemi Covid-19,” ujarnya.
Usman mengatakan, saat ini penggunaan internet menjadi terfokus di kawasan pemukiman, tempat tinggal dan perumahan saja.
Sementara itu, pembicara kedua Firman Kurniawan selaku akademisi dan pakar digital marketing, menjelaskan tentang apa itu literasi digital.
Menurutnya, literasi digital adalah seperangkat kemampuan yang terkait dengan penggunaan aplikasi digital mulai dari pemahaman data dan informasi, kemudian komunikasi dan kolaborasi, kemampuan membuat konten digital dan juga memahami soal keamanan data.
Webinar kali ini mengangkat tema Creators of The New Space dan mendatangkan pemateri yang ahli di bidangnya.
Salah satu yang menjadi pembicara utama adalah Usman Kansong selaku Direktur Jendral Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Kominfo.
Dalam sesi pertama, Usman memaparkan mengenai diseminasi konten dan ekosistem digital di Indonesia. Menurutnya saat ini ada perubahan pola perilaku masyarakat Indonesia.
”Terdapat perubahan konfigurasi pemanfaatan atau penggunaan internet dalam masa pandemi Covid-19,” ujarnya.
Usman mengatakan, saat ini penggunaan internet menjadi terfokus di kawasan pemukiman, tempat tinggal dan perumahan saja.
Sementara itu, pembicara kedua Firman Kurniawan selaku akademisi dan pakar digital marketing, menjelaskan tentang apa itu literasi digital.
Menurutnya, literasi digital adalah seperangkat kemampuan yang terkait dengan penggunaan aplikasi digital mulai dari pemahaman data dan informasi, kemudian komunikasi dan kolaborasi, kemampuan membuat konten digital dan juga memahami soal keamanan data.
tulis komentar anda