Perjalanan Hidup dan Karir Sam Altman, CEO OpenAI yang Kini Resmi Jadi Miliarder

Kamis, 11 April 2024 - 17:00 WIB
i bawah kepemimpinan Altman sebagai CEO, OpenAI merilis alat AI generatif populer ke publik, termasuk DALL-E dan ChatGPT. Foto: Reuters
JAKARTA - Forbes baru saja memasukkan CEO OpenAI Sam Altman ke dalam daftar miliarder. Nama Altman dikenal sejak OpenAI semakin populer di dunia. Berikut adalah bagaimana sang entrepreneur memulai perjalanan karirnya dan berakhir memimpin perusahaan AI paling dibicarakan.

2024 menjadi tahun besar bagi Sam Altman. Ia ditambahkan ke daftar miliarder Forbes pada April.

CEO berusia 38 tahun ini sebenarnya sudah lama dikenal di Silicon Valley. Namun, seluruh dunia baru mengenalnya melalui kesuksesan chatbot Artificial Intelligence (AI), ChatGPT, yang diluncurkan pada 2022.

Meski perusahaan yang didukung Microsoft itu telah berkembang pesat selama dua tahun terakhir, Forbes mengaitkan status miliarder Altman dengan investasinya yang lain.

Sebelum booming AI, Altman menghabiskan bertahun-tahun sebagai presiden startup accelerator Y Combinator, memiliki saham di Reddit, berinvestasi di startup fusi nuklir yang dikenal sebagai Helion, dan banyak lagi.



Perjalanan hidup dan karir Sam Altman

- Altman tumbuh besar di St. Louis, Missouri. Ia belajar cara memprogram dan membongkar komputer Macintosh saat berusia 8 tahun.

- Altman mengaku bahwa ia gay kepada orang tuanya saat berusia 16 tahun. Ia bersekolah di John Burroughs School.

- Ia mengaku kepada seluruh komunitas sekolahnya sebagai gay setelah sebuah kelompok Kristen memboikot acara sekolah yang membahas tentang seksualitas.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More