Produk Teranyar Motorola Siap Pre-order 16 September

Senin, 15 September 2014 - 10:34 WIB
Produk Teranyar Motorola...
Produk Teranyar Motorola Siap Pre-order 16 September
A A A
ILLINOIS - Buat penggemar Motorola, beberapa produk teranyar sudah mulai dibuka untuk pre-order 16 September ini.

Dilansir dari Ubergizmo, Senin (15/9/2014), produk-produk teranyar tersebut telah dirilis beberapa waktu lalu. Dan yang telah siap untuk pre-order, meliputi Moto X dari AT&T, Moto X - Pure Edition, Moto Hint dan Motorola Turbo Charger.

Keempat produk tersebut dapat mulai dipre-order sejak pukul 11.00 CT (waktu setempat). Sayang, belum ada informasi kapan mulai tanggal pengiriman, karena akan tergantung dari beredarnya produk-produk itu sendiri.

Moto X - Pure Edition akan tiba sebagai perangkat dengan SIM tidak terkunci, untuk retail akan dijual seharga USD499,99 atau sekitar Rp5,93 juta.

Moto Hint akan dibanderol USD149.99 atau bernilai Rp1,78 juta dan untuk Motorola Turbo Charger bisa dimiliki dengan harga USD34.99 atau kisaran Rp415 ribuan.

Tunggu apalagi, segera kunjungi website resmi pada saatnya nanti, untuk peroleh produk-produk teranyar Motorola sebelum tiba di pasaran.
(dyt)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8150 seconds (0.1#10.24)