BlackBerry Z3 miliki konten bahasa Jawa dan Sunda

Selasa, 13 Mei 2014 - 21:33 WIB
BlackBerry Z3 miliki...
BlackBerry Z3 miliki konten bahasa Jawa dan Sunda
A A A
Sindonews.com - Ada yang menarik dari konten BlackBerry Z3 Jakarta Edition. Handset baru ini memiliki beberapa fitur lokal, dengan pilihan bahasa daerah, seperti bahasa Jawa dan Sunda.

Selain bahasa Indonesia dan bahasa daerah, BlackBerry Z3 Jakarta Edition juga menawarkan fitur lokal lain, seperti stiker BBM wayang. Stiker ini merupakan penghargaan BlackBerry terhadap konten nasional.

"Dalam input language keyboard, konsumen dapat menghadirkan pilihan bahasa daerah, yakni bahasa Jawa dan bahasa Sunda," jelas Senior Produk Manager BlackBerry Indonesia, Ardo Fadhola saat melakukan demonstrasi Z3 Jakarta Edition di Kawasan SCBD, Selasa (13/5/2014).

Ardo mengklaim, smartphone tersebut akan paham konteks yang dibicarakan. "Jika Anda tulis 'nama saya Ardo, dia akan menerjemahkan dengan mudah panjenenge kulo Ardo," terangnya.

Dia menyebutkan, varian baru ini akan menawarkan pengalaman terbaik jika pengguna berpindah dari bahasa Indonesia ke bahasa Inggris. "Tidak masalah jika harus mengetik dalam tiga bahasa sekaligus, karena sugesti yang didapat berdasarkan konteks bahasa," tandas Ardo.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1117 seconds (0.1#10.140)