Tencent Ganti Merek PUBG di China dengan Nama Berbau Sosialis

Kamis, 09 Mei 2019 - 16:00 WIB
Tencent Ganti Merek...
Tencent Ganti Merek PUBG di China dengan Nama Berbau Sosialis
A A A
BEIJING - Tencent Holdings memutuskan untuk menarik versi uji coba PlayerUnknown’s Battleground dari pasar China dan meluncurkan game serupa dengan desain yang lebih patriotik -kalau tak mau dikatakan sosialis- bernama Game for Peace.

Langkah penarikan dari pasar China diambil oleh Tencent karena perusahaan tersebut tidak kunjung mendapatkan persetujuan monetisasi konten, termasuk mikro transaksi (in-app purchase), dari Pemerintah China.

Dalam sebuah unggahan di akun resmi Weibo, Tencent mengatakan, akan mengakhiri ujicoba untuk PUBG. Mereka mengatakan telah meluncurkan "Game for Peace" yang bertema antiterorisme, yang mendapat persetujuan monetisasi pada bulan April.

Dalam situs webnya, Tencent menyatakan Game for Peace adalah game tembak menembak taktis yang dikembangkan secara mandiri sebagai penghargaan kepada “pejuang langit biru yang menjaga ruang udara Tanah Air kita”. Ini sebagai referensi kepada Angkatan Udara China.

Cui Chenyu dari IHS Market menyatakan, Game for Peace adalah permainan yang sama persis dengan PUBG. Sebuah permainan online yang didesain oleh Krafton, perusahaan asal Korea Selatan.

"Itu hampir persis sama. Permainan, latar belakang, desain grafis, dan karakter, semuanya hampir sama," ungkapnya seperti dilansir dari Reuters, Kamis (9/5/2019).

Topik “PUBG telah hilang” menjadi salah satu yang paling populer di Weibo dengan lebih dari 300 juta klik dan 90.000 post. “Saya ketakutan setengah mati,” kata salah satu pengguna Weibo yang telah bermain PUBG beberapa malam secara berturut-turut untuk mencapai level tertentu.

“Tapi aku tidak menduga setelah diperbarui ke Game of Peace, saya kembali ke level yang sama. Game ini berubah nama dan menjadi begitu sosialis demi mendapatkan izin," imbuhnya.
(mim)
Berita Terkait
Induk Pengembang GTA...
Induk Pengembang GTA Beri Sinyal GTA VI Meluncur 2023
Steam Tak Sengaja Depak...
Steam Tak Sengaja Depak 41 Game, Banyak Gamer Panik
Fantasy Town Hadirkan...
Fantasy Town Hadirkan Website yang Berisi Semua Informasi di dalam Game
Uplay Gratiskan Game...
Uplay Gratiskan Game The Division hingga 7 September Mendatang
Pertama di Dunia, Game...
Pertama di Dunia, Game This War of Mine Masuk Kurikulum Sekolah di Polandia
Game Online Bagi Generasi...
Game Online Bagi Generasi Muda, Bermanfaat atau Berbahaya?
Berita Terkini
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Sabtu 10 April 2025, Klaim Sekarang!
9 jam yang lalu
Spesies Serangga Baru...
Spesies Serangga Baru Ditemukan, Dinamai Singapura
9 jam yang lalu
Ilmuwan China Bikin...
Ilmuwan China Bikin Memori Tercepat di Dunia Poxiao: Tembus 400 Pikodetik, Bikin AI Berpikir Secepat Manusia
13 jam yang lalu
NEC Raih Standar Emas...
NEC Raih Standar Emas Perlindungan Data, Jaga Keamanan Informasi dari Penjahat Siber
14 jam yang lalu
5 Alasan Menggunakan...
5 Alasan Menggunakan GoPay Games untuk Top Up Game Online
20 jam yang lalu
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Keberadaan Alien
1 hari yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved