Tengah Tahun Pengguna Facebook Capai 1,7 Miliar

Kamis, 28 Juli 2016 - 18:31 WIB
Tengah Tahun Pengguna...
Tengah Tahun Pengguna Facebook Capai 1,7 Miliar
A A A
NEW YORK - Facebook kembali mencatat prestasi yang cukup membanggakan tahun 2016 ini. Prestasi membanggakan yang ditorehkan kali ini adalah, jumlah penggunanya telah mencapai 1,71 miliar per akhir Juni 2016.

Seperti dilansir dari Pocket-lint, Kamis (28/7/2016), angka ini disebutkan meningkat dari 1,65 miliar pada laporan sebelumnya. Bahkan, perusahaan yang digawangi Mark Zuckerberg angka pengguna media sosial Facebook nampaknya masih sangat tinggi.

Bahkan banyak yang memprediksi pada akhir tahun 2017, diperkirakan pengguna Facebook bisa memperoleh angka 2 miliar pengguna. Seperti diketahui bahwa penggunaan media sosial ini tiap waktunya mengalami peningkatan, semenjak pertama kali diluncurkan pada tahun 2004.

Facebook juga mengatakan bahwa pada laporannya kali ini, telah memperoleh pendapatan yang kian bertambah. Dikatakan pendapatannya berada pada angka 6,44 miliar USD atau sekitar Rp84,3 triliun, serta memperoleh keuntungan 2,05 miliar USD (sekitar 26,8 triliun Rupiah).

Pihak Facebook mengklaim bahwa 1 miliar penggunanya berasal dari perangkat mobile, yang merupakan sumber penghasilan Facebook sebanyak 84%. Pendapatan Facebook juga didapat dari beberapa layanan yang dimilikinya, seperti Facebook Messenger dan aplikasi chatting WhatsApp.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0626 seconds (0.1#10.140)