Smartwatch Moto 360 di Indonesia Dijual Mulai Rp4,9 Juta

Kamis, 17 Maret 2016 - 13:00 WIB
Smartwatch Moto 360...
Smartwatch Moto 360 di Indonesia Dijual Mulai Rp4,9 Juta
A A A
JAKARTA - Lenovo hari ini resmi meluncurkan Smartwatch Moto 360 generasi ke-2 di Indonesia. Hadir dengan desain yang elegan, Moto 360 tersedia untuk para pengguna pria maupun wanita yang memiliki mobilitas tingkat tinggi.

"Melalui peluncuran ini, kami ingin memperkenalkan bahwa brand Motorola kembali ke indonesia melalui Moto 360. Semoga peluncuran ini dapat menjawab pertanyaan selama ini akan kehadiran Motorola ke Indonesia setelah di akuisisi oleh Lenovo," ujar Marketing Manager Lenovo indonesia, Miranda V Warokka, di Jakarta, Kamis (17/3/2016).

Moto 360 Hadir dengan platform android 4.3, sehingga smartwatch ini sangat mudah untuk dioperasikan. Pengguna cukup mendowload aplikasi Moto Body Fitness Tracker yang tersedia di Google Play Store maka perangkat dapat terkoneksi dengan smartphone. Setelah itu, pengguna cukup melakukan sinkronisasi melalui sambungan bluetooth dan smartwatch sudah dapat dioperasikan.

Moto 360 dapat sangat membantu ketika pengguna menerima pemberitahuan saat berada diperjalanan, pengguna tidak perlu lagi repot-repot untuk mengeluarkan smartphone. Sebab cukup dengan menggeser layar keatas maka pemberitahuan akan muncul.

Sedangkan untuk melihat pemberitahuan secara detail, pengguna cukup menggesernya ke kiri dan cukup geser sekali lagi maka pengguna dapat membalas pesan.

Uniknya lagi, perangkat ini dapat dioperasikan hanya dengan menggerakkan perangkat keatas atau kebawah pada saat digunakan. Selain itu Moto 360 juga dilengkapi dengan fitur-fitur canggih yang juga tersedia pada Smartphone. Meski menggunakan platform Android, namun Moto 360 dapat mendukung untuk platform iOS 8.2 keatas.

Dibawah bendera Lenovo, Smartwatch teranyar dari Motorolla ini hadir dengan berbagai varian yakni Cognac Leather (46mm), Sport Black (45mm), serta Small Leather dan Rose Gold yang masing-masing hadir dengan ukuran (42mm). Masing-masing dibanderol dengan harga Rp 5.799.000, Rp 4.999.000, Rp. 4.999.000 dan Rp 5.299.000.

Perangkat teranyar dari Motorola bisa di peroleh melalui beberapa e-commerce yang telah ditunjuk oleh seperti Blibli.com, Bhineka.com, Dinomarket.com, Lazada.co.id dan Erafone.com.

Spesifikasi

Platform : Android 4.3
Processor : Qualcomm Snapdragon 400 with 1.2 GHz quad-core CPU (APQ 8026) Adreno 305 with 450 MHz GPU
Memory : 4GB internal storage + 512MB RAM
Conectivity : Bluetooth 4.0 low energy, Wi-Fi 802.11 b/g
Sensors : Acceleroneter, Ambient Light Sensor, Gyroscooe, Vibration/Haptics engine
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0823 seconds (0.1#10.140)